Pemerintah Kejar Target Growth 6,3 Persen

Rabu, 18 Agustus 2010 – 14:18 WIB
JAKARTA - Setelah optimis mampu mencapai pertumbuhan ekonomi (growth) 6 persen dari target 5,8 persen di tahun 2010, pemerintah kembali menaikkan target growth pada tahun depan menjadi 6,3 persenKenaikan target growth ini menandakan optimisme pemerintah menyambut perekonomian tahun 2011.

"Kita telah tetapkan (target) growth tahun depan 6,3 persen

BACA JUGA: Menperin: Jangan Eksploitasi Kenaikan TDL

Ini growth yang berkesinambungan dan penting sekali disampaikan
Karena di dunia banyak yang defisitnya besar-besar, sementara Indonesia masih terus menahan diri untuk menjaga defisit," ujar Menteri Keuangan (Menkeu) Agus Martowardojo, Rabu (18/8), di kantor Bappenas, Jakarta.

Penetapan target growth 6,3 persen pada tahun 2011, menurut Menkeu, telah mempertimbangkan banyak faktor perhitungan

BACA JUGA: BPS: Waspadai Inflasi Sambut Lebaran

Antara lain yakni laju inflasi sebesar 5,3 persen, suku bunga SBI 3 bulan sebesar 6,5 persen, nilai tukar Rp 9.300 per dolar AS, harga minyak USD 80 per barel, serta lifting minyak sebesar 970 ribu barel per hari.

"Dalam berbagai pertemuan, kita bahkan membahas dalam range 6,1 sampai 6,4 persen, hingga akhirnya kita tetapkan pada asumsi 6,3 persen
Bagaimanapun, kita tetap harus waspadai krisis di dunia yang belum selesai

BACA JUGA: 2011, Pemerintah akan Salurkan 3,1 Juta Ton Raskin

Kita juga betul-betul mempersiapkan (diri) menghadapi inflasi," kata Agus.

Sementara itu, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Rusman Heriawan, mengatakan bahwa target growth 6,3 persen pada tahun 2011 mendatang dinilai cukup rasional, serta optimis bisa tercapai"Bagaimanapun, angka itu (growth) sudah lebih tinggi dari realisasi 2010Artinya, sudah ada semangat optimismenya dari 6 persen menjadi 6,3 persenSaya kira target growth 6,3 persen itu sudah cukup baik," kata Rusman.

Optimisme capaian growth 6,3 persen kata Rusman, tak terlepas dari semakin membaiknya kondisi perekonomian Indonesia saat ini"Apalagi secara global, kondisi ekonomi di 2011 memang lebih baik dari tahun iniJadi, tetap harus optimis-lah," katanya(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penyaluran Raskin Dua Bulan ke Depan Dipercepat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler