Pemesanan Karaoke Kini Bisa Melalui Online

Senin, 29 Oktober 2018 – 21:20 WIB
Ilustrasi Twitch. Foto: Twitch

jpnn.com - Persaingan penyedia platform video dan streaming nampaknya akan semakin bergairah. Sebab, Twitch telah merilis sebuah fitur terbaru mereka yang bisa dibilang unik yaitu sebuah layanan karaoke online dengan nama Twitch Sings.

Untuk pengembangannya, platform video asal Amerika itu menggandeng pengembang gim Rock Band Harmonix untuk membawa kemampuannya. Sistem tersebut dibuat khusus untuk live-streaming dan memungkinkan penonton bisa meminta lagu melalui obrolan.

BACA JUGA: Twitch, Platform Streaming yang Bikin Gamer Sejahtera

Selain bisa karaoke, para penonton juga dapat memberikan dukungan kepada para livestremer favorit mereka yang kemudian akan mengaktifkan pertunjukan cahaya atau memberikan tantangan kepada para pengikut mereka.

Melansir The Verge, Senin (29/10), platform streaming yang kini di bawah Amazon tersebut juga meningkatkan kemampuan alat moderasi mereka. Salah satunya adalah dengan memberikan informasi yang lebih baik kepada para moderator untuk memberikan layanan yang lebih baik.

Salah satu contohnya adalah data beberapa lama pengguna berada di bodi Twitch, pesan obrolan dan larangan atau batas waktu yang mereka terima di masa lalu.

Twitch pun menyatakan bahwa peningkatan moderasi itu mulai mereka lakukan pada Januari 2019. Sedangkan Twitch Sings baru akan memasuki masa closed beta pada akhir tahun ini, namun belum diketahui tanggal pastinya. (mg9/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Twitch  

Terpopuler