Pemilik Manchester City Sosok Terkaya di Sepak Bola Inggris

Kamis, 08 Januari 2009 – 05:48 WIB
MANCHESTER - Peta orang-orang kaya di sepak bola Inggris berubahMasuknya Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan sebagai pemilik baru Manchester City menjadi pemicunya

BACA JUGA: Spurs Buka Jalan ke Final, Libas Burnley 4-1

Pengusaha supertajir dari Uni Emirat Arab itu menjadi sosok terkaya di sepak bola Inggris Raya versi majalah FourFourTwo yang dirilis kemarin (7/1).

Kekayaan pribadi Sheikh Mansour diklaim mencapai total 15 miliar pounds atau sekitar Rp 245,6 triliun
Pengusaha minyak terbesar di Abu Dhabi sekaligus chairman First Gulf Bank yang baru berusia 38 tahun tersebut menggusur big boss Chelsea Roman Abramovich

BACA JUGA: Samdoria Banderol Cassano Rp 242 M



Abramovich yang dikabarkan tengah merugi besar-besaran akibat krisis finansial global tergusur ke peringkat ketiga
Kekayaan personal pengusaha asal Rusia itu hanya separo dari Sheikh Mansour, yakni 7 miliar pounds (sekitar Rp 114,6 triliun)

BACA JUGA: Rosetti, Wasit Terbaik 2008



Abramovich, 42, juga harus mengakui Lakhsmi Mittal yang ada di posisi keduaPengusaha berusia 58 tahun asal India itu memiliki kekayaan 12,5 miliar pounds (sekitar Rp 204,7 triliun)Bersama bos Formula 1 Bernie Ecclestone dan team principal Renault Flavio Briatore, Mittal menanamkan sahamnya di klub Championship atau Divisi I Liga Inggris Queens Park Rangers (QPR).

Nangkringnya Sheikh Mansour di urutan teratas bukan hal berlebihanSaat mengakuisisi City dari mantan Perdana Menteri Thailand Thaksin Shinawatra pada September lalu, dia dan rekan-rekannya dari konsorsium pengusaha Abu Dhabi (ADUG) mengucurkan dana hingga 200 juta pounds (sekitar Rp 3,2 triliun).

Di transfer window Januari ini, Sheikh Mansour menganggarkan hingga 100 juta pounds (sekitar Rp 1,6 triliun) untuk belanja pemain baru"Owner (Skeikh Mansour) ingin Manchester City memiliki 22 pemain dengan kualitas bintang atau ada dua pemain top di tiap posisi," kata juru bicara Manchester City kepada The Telegraph.

Sementara itu, untuk kategori pesepak bola terkaya di Inggris, David Beckham ada di urutan wahidBintang Los Angeles Galaxy yang kini berstatus pinjaman di AC Milan tersebut memiliki kekayaan pribadi 125 juta pounds (sekitar Rp 2,04 triliun)Secara overall atau keseluruhan, Beckham berada di posisi ke-38.

Di belakang Beckham ada penyerang Newcastle United Michael OwenKekayaan mantan bintang timnas Inggris itu hanya sepertiga BeckhamDi bawah Owen ada bintang penyerang Manchester United Wayne RooneyDengan posisi overall ke-61, harta Rooney masih lebih banyak daripada pelatihnya di United, Sir Alex Ferguson, yang ada di posisi ke-78 dengan 22 juta pounds. (dns/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSSI Belum Terima Surat Mundur Persikota


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler