Pemkot Makassar Segera Rotasi Kepala Sekolah

Rabu, 05 September 2012 – 15:28 WIB
MAKASSAR --Dinas Pendidikan Makassar mengusulkan ke Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) untuk melakukan rotasi atau mutasi terhadap puluhan kepala sekolah. Apalagi 31 sekolah saat ini belum memiliki kepala sekolah definitif.
   
Rotasi ini diusulkan karena beberapa pertimbangan. Selain karena kinerja kepala sekolah yang dianggap kurang memuaskan, juga karena banyaknya sekolah yang saat ini tidak memiliki kepala sekolah definitif.
   
Hasil inventarisasi Dinas Pendidikan Makassar menemukan 31 sekolah di Makassar yang tidak memiliki Kepala sekolah. Antara lain 30 Sekolah Dasar (SD) dan satu Sekolah Menengah Atas (SMA). Kekosongan ini disebabkan karena pejabat sebelumnya meninggal dunia, pensiun, dan ada pula yang mengundurkan diri karena melanjutkan pendidikan atau kuliah. 
   
Hal ini diungkapkan Sekretaris Dinas Pendidikan Makassar, Muhyddin Selasa, (4/9). Namun Muhyddin tidak merinci nama-nama kepala sekola dan sekolah yang tidak memiliki kepala sekolah tersebut.
   
"Saya tidak hafal persis datanya. Yang jelas ada 30 sekolah tingkat SD dan satu tingkat SMA yang lowong. Kalau yang meninggal dunia ada empat kepala sekolah SD dan satu kepala sekolah SMA. Kalau Kepala SD Gunung Sari itu harus diganti karena yang bersangkutan melanjutkan pendidikan S3," jelas Muhyddin.
   
Sementara puluhan kepala sekolah lainnya tambah Muhyddin, itu memasuki masa pensiun sejak tahun 2011 hingga tahun ini. Diusahakan katanya, sekolah yang lowong kepala sekolah tersebut akan segera diisi paling lambat November tahun ini.
   
Selain itu jelas Muhyddin, beberapa kepala sekolah juga diusulkan untuk diganti karena pertimbangan kinerja. Namun Muhyddin belum bersedia membeberkan nama-nama Kepala sekolah berkinerja buruk tersebut. "Kita akan segera mengirim rekomendasi pergantian kepala sekolah tersebut ke Baperjakat," kata Muhyddin.
   
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) yang juga Sekretaris Baperjakat Makassar, Muhammad Kasim Wahab membenarkan adanya rencana mutasi puluhan kepala sekolah tersebut.  "Mutasi Kepala sekolah kemungkinan dilakukan paling lambat Oktober nanti," kata Kasim singkat. (*/pap)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jemaah Laduni Disyahadatkan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler