Pemprov DKI Siap Perbaiki Wihara Dharma Bakti

Senin, 02 Maret 2015 – 23:09 WIB

jpnn.com - JAKARTA- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana memperbaiki Wihara Dharma Bhakti yang terbakar Senin (2/3) dini hari. Hal itu diungkapkan Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama.

"Nanti lihat saja. Biasa bos-bos kumpul duit juga selesai. Saya juga lagi cari cara," kata gubernur yang karib disapa Ahok tersebut di Balai Kota, Jakarta, Senin (2/3).

BACA JUGA: Abdee Slank Juluki Ahok Pejuang Antikorupsi

Terpisah, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, pihaknya akan menangani musibah kebakaran yang terjadi di Wihara Dharma Bakti. ‎Djarot memastikan, pihaknya akan membicarakan dengan pengurus Wihara.

"Karena itu kan masih heritage, harus kita lindungi dan perbaiki, kembali seperti sediakala," ucap Djarot.

BACA JUGA: ‎Ahok Klaim Warga Jakarta Dukung Perubahan Sistem APBD

Djarot juga mengimbau masyarakat agar lebih hati-hati dalam menjalankan aktivitas. Hal itu harus dilakukan untuk mencegah agar kasus kebakaran tidak terulang lagi.

"‎Kemarin sudah sampaikan. Untuk lebih waspada. Terutama arus pendek korsleting. Kemudian, gas LPG dan kompor," tegas Djarot. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Hore! Gaji dan Tunjangan Struktural PNS DKI Akhirnya Cair

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok: Kurang Ajar Banget Mau Bikin Buku Saya, Nggak Ngomong


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler