jpnn.com - KAMPAR - Polsek Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Riau, berhasil menangkap pemuda berinisial MF (25) yang menggorok leher ayahnya.
Peristiwa pembunuhan sadis dan mengerikan itu terjadi di Desa Tanah Merah, Kecamatan Siak Hulu, pada Kamis (30/3) sekitar pukul 23.15 WIB.
BACA JUGA: Malam Jumat Kampar Gempar, Pemuda Menggorok Leher Ayahnya
MF ditangkap dua jam setelah peristiwa pembunuhan tersebut.
Penangkapan dilakukan langsung oleh Kapolsek Siak Hulu AKP Zainal Arifin bersama Tim Opsnalnya pada hari Jumat (31/3) sekitar pukul 01.00 WIB.
BACA JUGA: Seorang Guru di Kampar Tewas Gantung Diri di Pohon Jambu
“Pelaku berhasil kami tangkap dua jam setelah kejadian,” kata AKP Zainal kepada JPNN.com.
Penangkapan berlangsung cepat, karena malam itu Kapolsek bersama tim langsung melakukan pencarian pelaku setelah mendapat laporan.
BACA JUGA: Analisis Reza Indragiri soal Misteri Kematian Bripka AS, Ada Kata Pembunuhan
Pelaku sempat hilang. Namun, polisi berhasil menemukan pemuda sadis itu di gang kecil tidak jauh dari rumahnya.
“Kami sempat melacak lokasi ponsel milik pelaku berada di Panam. Kemudian karena tidak ketemu, kami kembali ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi korban,” lanjutnya.
Saat perjalanan kembali ke rumah korban bernama Oktariman (60) yang berada di Jalan Dagang, Dusun IV, Desa Tanah Merah, Kecamatan Siak Hulu, Kampar, MF kedapatan sedang berada di gang kecil tidak jauh dari rumahnya.
“Saat kami kembali, di gang kecil tidak jauh dari rumah korban, pelaku berada di belakang mobil kami menggunakan sepeda motor. Langsung kami tangkap pelaku,” bebernya.
Setelah ditangkap, pelaku dibawa ke Polsek Siak Hulu untuk diinterogasi.
Sementara, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau.
“Saat kami interogasi pelaku menjawab dengan tidak jelas. Dia seperti orang yang pura-pura gila. Sampai pagi ini masih kami lakukan pemeriksaan secara intensif. Belum diketahui motifnya,” pungkas Zainal.
MF membunuh ayahnya menggunakan sebilah parang saat ibunya sedang pergi pulang kampung.
Bahkan, setelah menggorok leher ayahnya, MF sempat menyeret-nyeret jenazah ayahnya ke luar rumah hingga membuat warga di sekitar rumahnya geger. (mcr36/jpnn)
Redaktur : Soetomo Samsu
Reporter : Rizki Ganda Marito