Pencurian Motor Sering Terjadi, Pelaku Nyaris Mati

Senin, 04 Oktober 2021 – 11:20 WIB
Motor yang ditinggalkan pelaku pencurian di semak-semak. Foto: Radar Banten

jpnn.com, SERANG - Warga RT 04 RW 03, Lingkungan Pakupatan, Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten, menangkap pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

Warga yang kesal dengan ulah pelaku, memberikan bogem mentah.

BACA JUGA: 2 Ibu Rumah Tangga Berbuat Terlarang, Hhmm, ke Mana Suami Mereka?

Wawi, warga sekitar mengatakan pelaku tepergok saat hendak mengambil motor milik warga pada Sabtu (2/9) malam.

“Kejadiannya Sabtu malam. Cuma saya enggak tahu kronologisnya karena semalam lagi ada tamu,” kata Wawi dilansir dari Radar Banten, Senin (4/9).

BACA JUGA: Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Polisi Bongkar Makam Korban, Nih yang Dicari

Setelah pelaku ditangkap, salah satu warga melaporkannya ke Polsek Cipocok Jaya.

“(Pelaku-red) sudah diserahkan ke polisi,” ujar Wawi.

Penangkapan pelaku percobaan curanmor itu sempat direkam oleh warga.

Dalam rekaman video yang diperoleh Radar Banten, wajah pelaku tampak babak belur.

Tangan pelaku juga terlihat sudah diikat menggunakan sepotong baju. Warga yang kesal sempat menasihati pelaku agar tidak melakukan perbuatannya lagi.

“Nyolong motor? Aje maning-maning (jangan lagi-lagi-red),” kata pria yang kesal dengan memukulkan sendok ke kepala pelaku.

Kapolres Serang AKBP Maruli Ahiles Hutapea membenarkan penangkapan pelaku curanmor tersebut. Kasus ini ditangani oleh Polsek Cipocok Jaya.

“Iya betul (ada penangkapan pelaku pencurian sepeda motor-red),” ujar Maruli.

Dikonfirmasi terpisah, Kanit Reskrim Polsek Cipocok Jaya Inspektur Polisi Dua (Ipda) Irwan mengatakan kasus curanmor tersebut masih dalam proses pengembangan. Dia enggan memberitahukan identitas pelaku dan jaringannya.

“Ditangani oleh kami (Polsek Cipocokjaya-red), masih pengembangan,” tutur Irwan.

Hari sebelumnya, Jumat (1/9) dini hari, tiga kasus curanmor juga terjadi di Kota Serang. Tiga unit sepeda motor di Perumahan Puri Cempaka, Kelurahan Teritih, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, raib.

Dari ketiga motor yang dicuri, satu unit di antaranya ditinggalkan pelaku di semak-semak dekat perumahan. Diduga, pelaku tidak sempat membawanya.

“Ada tiga motor sekaligus yang dicuri, satu ditinggalkan dekat kali,” ungkap warga bernama Didi.

Penyidik Polsek Walantaka telah mendatangi lokasi kejadian. Barang bukti sepeda motor yang ditinggalkan di semak-semak telah diamankan.

“Iya, ada (pencurian sepeda motor di Perumahan Puri Cempaka-red). (Korban-red) mau lapor siang ini,” tutur Kanit Reskrim Polsek Walantaka Ipda Maryono Sabtu (2/9). (fam/nda/radarbanten)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler