Pendukung Edy Unjuk Kekuatan di Arena Kongres PSSI

Rabu, 09 November 2016 – 22:28 WIB
Pendukung Edy Rahmayadi di arena kongres PSSI di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Rabu (9/11). FOTO: Amjad/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Kelompok 85 (K-85‎) yang beranggotakan voter kongres PSSI unjuk kekuatan dan kekompakan pada masa registrasi awal kongres di hotel Mercure, Ancol, Rabu (9/11) petang.

Mereka mengenakan kaus sama bertuliskan K-85 di dada berwarna abu-abu. Kedatangan mereka ke arean Kongres pun tak sendiri-sendiri, tapi berbarengan menggunakan bus pariwisata yang besar.

BACA JUGA: Persiapan Oke, Kongres PSSI Tinggal Dilaksanakan

"Kami memang ingin menunjukkan kekompakan. Ingin menegaskan bahwa kami masih satu suara, masih mendukung calon yang sama," kata Fahmi Fikroni, Bos Persatu Tuban.

‎Hal yang sama juga diutarakan oleh Owner klub Patriot Medan, Fityan Hamdi. Baginya, pilihan mereka tetap satu dan tetap mendukung Letjen Edy Rahmayadi sebagai Ketum PSSI.

BACA JUGA: Bonek Panggil Ibu Polwan Ini Bunda Macan, Siapa Dia?

"Ya ini untuk menunjukkan, bahwa kami masih solid meskipun kami dikabarkan pecah dan gembos di luar. K-85 tetap satu suara, tetap solid," tegasnya.

Mereka semua sejatinya mendapatkan fasilitas akomodasi dari PSSI di hotel tempat kongres digelar. Namun, ‎mereka memilih untuk tinggal di hotel Borobudur, hotel tempat K-85 diinapkan.(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Selain Denda Rp 20 Juta, Persipura Juga Terancam Kena Sanksi Berat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Suporter Berulah Lagi, Persipura Didenda Rp 20 Juta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler