Penegak Hukum Sepakat Keroyok Gayus

Rabu, 08 Desember 2010 – 18:57 WIB
JAKARTA - Sejumlah penegak hukum sepakat akan "mengeroyok" Gayus TambunanBadan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Mabes Polrii, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Pusat Pelaporan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK) Badan Pemeriksa Keuangan Pembangunan (BPKP), Kejaksaan Agung, dan Satgas Pemberantasan Mafia Hukum sepakat menangani kasus Gayus Tambunan secara bersama-sama

BACA JUGA: Veteran Dapat Diskon Tiket KA 30 Persen

Kesepakatan ini merupakan hasil gelar perkara bersama yang dilakukan instansi tersebut di Mabes Polri, Rabu (8/12).

Kadiv Humas Polroi Irjen (Pol) Iskandar Hasan mengatakan, pihaknya melakukan koordinasi bersama dengan lembaga tersebut
Ke depan bentuk kerja sama itu akan direalisasikan dalam bentuk penanganan bersama

BACA JUGA: Etika Politik Era SBY Merosot Tajam

Misalnya, PPATK dan BPKP akan membantu pengusutan aliran dana milik Gayus, sementara Kejagung akan membantu melalui pemantapan berkas agar cepat disidangkan.

‘’Semua pihak seseuai kewenangan akan membantu  menangani kasus ini,’’ ujar Iskandar hasan di Mabes Polri, Rabu petang.

Namun demikian tambah Iskandar, koordinasi penanganan itu bukanlah merupakan pengambil alihan kasus Gayus ke instansi lainnya seperti Satgas dan KPK
Namun ini hanya koordinasi untuk mempercepat penuntasan

BACA JUGA: Bank Mutiara Tak Bisa Lepas Tangan

Sementara komando penanganan tetap pada polisi‘’Bukan penyerahan (kasus) tapi sinergi,’’ paparnya.

Sebelumnya, sejak Rabu siang Polri mengundang para perwakilan institusi itu untuk melakukan gelar perkaraTujuannnya, untuk mendiskusikan hambatan-hambatan apa yang menghalangi penanganan kasus GayusHadir dalam kegiatan itu antara lain Deputi Penindakan KPK Ade Raharja, Kadiv Humas Polri, Irjen Iskandar Hasan dan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus, M AmariSelain itu nampak hadir Kepala PPATK Yunus Husein dan Sekretaris Satgas Pemberantasan Mafia Hukum, Denny Indrayana dan sejumlah pejabat lainnya.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Natal-Tahun Baru, Disiapkan 202 Gerbong KA


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler