Pengamen Viral Ini Akhirnya Dipertemukan dengan Scorpions

Minggu, 01 Maret 2020 – 06:36 WIB
Novian (berkaus merah), pengamen viral yang akhirnya dipertemukan dengan Scorpions di Hotel Tentrem, Yogyakarta, Sabtu (29/2). Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, YOGYAKARTA - Mimpi Novian Chaniago, pengamen yang viral karena ingin bertemu dengan band Scorpions akhirnya jadi kenyataan. Dia dipertemukan dengan grup musik idolanya pada dalam jumpa pers jelang JogjaROCKarta Festival 2020.

Novian diberi kesempatan bertemu dan berfoto bersama personel Scorpions. Dia mengaku terharu akhirnya bisa bertemu dengan grup yang sangat digemarinya tersebut.

BACA JUGA: Pengamen Ini Akan Dipertemukan dengan Scorpions

"Saya senang sekali, ini kayak mimpi jadi kenyataan," kata Novian Chaniago di Hotel Tentrem, Yogyakarta, Sabtu (29/2).

Personel Scorpions pun sempat memberi komentar soal perjuangan Novian yang mengamen demi menyaksikan mereka.

BACA JUGA: God Bless Tak Sabar Beraksi Bareng Scorpions

"Terima kasih sudah semangat dan berjuang untuk menemui kami," ucap vokalis Scorpions, Klaus Meine.

Pertemuan Novian dengan Scorpions tidak luput dari campur tangan promotor JogjaROCKarta 2020 yakni Anas Syahrul Alimi.

BACA JUGA: Datang ke Yogyakarta, Scorpions Puji Band Indonesia Ini

Dia sengaja mencari Novian yang videonya sempat viral di media sosial karena membawakan lagu Wind Of Change milik Scorpions saat mengamen di kawasan Blok M, Jakarta.

"Selalu terharu dengan orang-orang seperti ini, kerja keras untuk menonton konser idola. Mereka bukan mental tiket gratisan," beber Anas Syahrul Alimi.

Sementara itu, Scorpions dijadwalkan menjadi bintang tamu utama dalam festival JogjaROCKarta 2020 yang digelar Minggu, 1 Maret di Stadion Kridosono, Yogyakarta.

Selain Scorpions, Rajawali Indonesia selaku promotor juga menghadirkan Whitesnake, The Hu, God Bless, Death Vomit, Power Slaves, Navicula, hingga Kelompok Penerbang Roket. (mg3/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler