Pengangguran di Yunani Kembali Pecahkan Rekor

Sabtu, 10 Agustus 2013 – 06:12 WIB

jpnn.com - YUNANI--Yunani yang perekonomiannya sedang terpuruk kembali mencetak angka pengangguran tertinggi pada Mei lalu yaitu mencapai 27,6 persen.

Angka tersebut menunjukkan kenaikan dibandingkan dengan tingkat pengangguran pada Mei tahun lalu sebesar 23,8 persen. Kelompok usia terbesar yang tidak memiliki pekerjaan adalah usia 15-24 dengan persentase mencapai 64,9 persen.

BACA JUGA: Wow, Kerbau di India Laku Rp 410 Juta

Laporan Badan Statistik Yunani ini muncul seiring adanya pertemuan antara Perdana Menteri Yunani Antonis Samaras dan Presiden Amerika Serikat Barack Obama di Washington.

Dalam pertemuan tersebut Obama memuji pemerintah Yunani yang mengambil langkah-langkah untuk mengurangi tumpukan utang.

BACA JUGA: Idul Fitri, Hari Kemenangan Semua Bangsa

Namun ia mendesak Samaras untuk menyeimbangkan langkah penghematan dengan mendorong pertumbuhan dan meningkatkan pekerjaan.

Yunani saat ini berada dalam tahun keenam resesi dan menunjukkan pelemahan 25 persen terhadap produksinya pada 2007.

BACA JUGA: Media Sebut Assad Diserang

Di sisi lain, langkah pengurangan pekerjaan dan kenaikan pajak membuat publik marah terhadap pemerintahan Presiden Samaras.

Yunani menjadi negara yang paling menderita dalam krisis ekonomi Eropa dan menjadi yang pertama menerima bailout internasional pada Mei 2010. Negara ini dipinjami 6,8 miliar euro bulan lalu dari Uni Eropa, Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Sentral Eropa.

Laman BBC menyebutkan, dana tersebut diberikan dengan syarat ketat bahwa tingkat utang pemerintah harus dikurangi. Itu berarti berimbas pada pemotongan pekerjaan, kenaikan pajak, pengurangan upah dan pensiun.

Namun, langkah penghematan dituntut lebih jauh. Pada saat uang pinjaman terbaru ini dijamin, IMF mengatakan Yunani harus memberikan "reformasi struktural yang cepat untuk menciptakan pertumbuhan dan lapangan kerja".

Tindakan pemerintah sejauh ini telah mendorong kemarahan publik meluas dan protes yang kadang-kadang berubah menjadi kekerasan.

Pekan lalu, angka dari lembaga statistik resmi zona euro melaporkan tingkat pengangguran Yunani adalah 26,9 persen pada Juni, sangat tinggi dibandingkan dengan rata-rata zona euro sebesar 12,1 persen. (esy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kosta Rika Lepaskan Penghuni Kebun Binatang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler