Penghargaan Ganda di Akhir Tahun

Jumat, 19 Desember 2008 – 19:08 WIB
PERSAINGAN MotoGP di musim 2008 sudah berakhir pada akhir Oktober laluPara pembalap pun tak bisa terlalu jauh dari timnya untuk melakukan persiapan menjelang berlangsungnya musim 2009

BACA JUGA: Nova/Lilyana Melaju Sendiri

Di samping itu, pembalap yang berprestasi bagus di musim 2008 masih harus disibukkan dengan berbagai acara pemberian penghargaan.

Pembalap terbaik MotoGP musim lalu Valentino Rossi, misalnya
Satu lagi penghargaan menjadi koleksinya

BACA JUGA: Granger Kembali Tembus 40 Poin

Dia mendapatkan penghargaan Helm Emas dalam even Bologna Motorshow di Italia
Penghargaan itu tentu saja melengkapi pencapaiannya di 2008

BACA JUGA: Rekor Chris Paul sang Raja Copet



Musim lalu, dia mengakhiri paceklik gelar setelah dua tahun beruntun absen di daftar juaraHebatnya, dia memastikan trofi juara sebelum seluruh balapan di musim 2008 disudahiPembalap Fiat Yamaha tersebut juga mengukir rekor dalam gelar juara dunianya yang kedelapan ituDia menciptakan rekor poin tertinggi dalam satu musim balapanDengan 373 poin, dia memecahkan rekornya sendiri yang tercipta pada musim 2005 (367 poin).

Selain memamerkan produk-produk otomotif dari berbagai produsen di seluruh dunia, Bologna Motorshow yang diselenggarakan tiap tahun seakan menjadi ajang pemberian penghargaan bagi para pembalap terbaik asal Negeri PizzaTahun ini, bukan hanya Rossi yang memperoleh penghargaanPara pembalap terbaik Italia dari ajang 250 cc dan 125 cc juga mendapatkan apresiasi.

Penghargaan Helm Emas juga diberikan kepada jawara kelas 250 cc Marco SimoncelliRunner-up 125 cc Simone Corsi juga mendapatkan penghargaan serupaDari MotoGP, bukan hanya Rossi yang dianugerahi Helm EmasRookie asal Italia Andrea Dovizioso mendapatkan anugerah serupa atas sensasinya dalam MotoGP musim lalu.

Penghargaan itu bukanlah yang terakhir bagi Rossi dan Simoncelli hingga akhir tahun nantiMereka harus memberi ruang untuk satu lagi penghargaanKali ini penghargaan berasal dari Perdana Menteri Italia Silvio BerlusconiPenghargaan berupa Diploma of Honour diberikan untuk Rossi, sedangkan Simoncelli menerima Chain of HonourPenghargaan itu diberikan untuk para olahragawan terbaik Italia sepanjang tahunPenghargaan tersebut diberikan kemarin WIB oleh Gianni Letta dari Komite Olimpiade Italia (CONI)Dia mewakili Berlusconi(ady/ang)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persebaya Lepas Enam Pemain


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler