jpnn.com, JAKARTA - Medina Zein masih ditahan di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya setelah ditangkap karena kasus penyalahgunaan narkoba.
Empat hari ditahan, kondisi sosialita tersebut dipastikan masih dalam keadaan sehat dan baik-baik saja.
BACA JUGA: Ketahui Lebih Jauh Tentang Amfetamin
Hal tersebut diungkapkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombespol Yusri Yunus, saat dihubungi awak media, Selasa (31/12).
"Medina sehat-sehat aja lah, sehat-sehat selalu," kata Kombespol Yusri Yunus.
BACA JUGA: Konon Ada Artis Lain Terlibat Kasus Narkoba Medina Zein, Siapa Ya?
Menurut pihak kepolisian, Medina Zein masih dalam pemeriksaan terkait keterlibatannya dalam kasus narkoba.
Sejauh ini, Medina disebut kooperatif memberikan keterangan. Sehingga, kata Kombespol Yusri Yunus, tidak ada perilaku negatif yang ditunjukkan istri dari Lukman Azhari itu. "Enggak (aneh)," imbuhnya.
BACA JUGA: Gunung Anak Krakatau Meletus, Abunya Condong ke Selatan, Jangan Mendekat
Medina Zein ditangkap oleh pihak Polda Metro Jaya pada 28 Desember 2019. Sehari setelahnya, kepolisian menyatakan Medina positif menggunakan narkoba jenis amfetamin.
Penangkapan Medina Zein merupakan tindak lanjut dari kasus narkoba yang menjerat kakak iparnya, Ibra Azhari.
Ibra Azhari lebih dulu ditangkap pada 22 Desember 2019 lalu. (mg3/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra