Menteri Luar Negeri Australia, Julie Bishop, mengatakan, saat ini adalah waktu yang sangat sulit bagi hubungan Australia dengan Indonesia, dan ia tak bisa mengatakan kapan Duta Besar Australia akan kembali ke Jakarta.

Menlu Bishop telah memulai pembicaraan tatap muka dengan Dubes Paul Grigson, yang ditarik dari Indonesia setelah eksekusi Andrew Chan dan Myuran Sukamaran.

BACA JUGA: 1 Jam Hisap Shisha Setara dengan Hirup Asap 50-100 Batang Rokok

"Selama tiga bulan terakhir, fokus hubungan kami bertahan pada eksekusi, dan berharap bahwa Presiden Widodo akan berubah pikiran dalam kaitannya dengan eksekusi dua warga Australia dan tentu saja warga negara lainnya," katanya kepada para jurnalis di Perth.


Menlu Bishop mengatakan, dampak dari penarikan Duta Besar Australia tak seharusnya dianggap remeh. (Foto: AFP, Saeed Khan)

BACA JUGA: Bakteri Zombie Bisa Sembuhkan Luka

Ia menerangkan, "Kami sekarang akan membahas konsekuensi jangka pendek, menengah dan panjang serta bagaimana kami akan mengelola hubungan ini ke depan."

Menlu Bishop mengatakan, dampak dari penarikan Duta Besar Australia tak boleh dianggap remeh.

BACA JUGA: Inilah 10 Daerah Dengan Penduduk Paling Gemuk di Australia

Menlu berambut pendek ini juga tak bisa menyebut kapan Dubes Paul Grigson akan terbang kembali ke Jakarta, seraya mengatakan bahwa hal itu akan bergantung pada ‘isu apa yang muncul di Indonesia’.

"Kami menyadari bahwa hubungan kami dengan Indonesia adalah salah satu yang terpenting dan kami perlu membicarakan ke depannya dengan Duta Besar. Kami melalui waktu yang sangat sulit," utaranya.

Ia mencatat persahabatan antara kedua negara, hubungan perdagangan serta kerjasama penegakan hukum.

Menlu Bishop tidak memberikan detil apapun mengenai opsi potensial yang sedang dipertimbangkan Australia dalam menanggapi eksekusi.

Ia sempat ditanya apakah pemotongan bantuan luar negeri dibahas dalam diskusi tersebut.

"Diskusi mengenai anggaran bantuan adalah urusan ERC (Komite Kajian Pengeluaran) dan Kabinet, dan diskusi itu sedang berlangsung," jawabnya.

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kisah Model Aborigin, dari Desa ke Atas Catwalk

Berita Terkait