Pengumuman Kelulusan PPPK Guru Tahap I belum Jelas, Bu Titi Khawatir Honorer jadi Korban

Jumat, 01 Oktober 2021 – 19:10 WIB
Dewan Pembina Perkumpulan Hononer K2 Indonesia (PHK2I) Titi Purwaningsih mendorong passing grade PPPK 2021 ditukar masa pengabdian. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dewan Pembina Perkumpulan Honorer K2 Indonesia (PHK2I) Titi Purwaningsih mengatakan belum adanya jadwal pasti tentang pengumuman kelulusan PPPK guru tahap I membuat honorer makin resah. 

Menurut Bu Titi, panggilan akrab Titi Purwaningsih, kondisi guru honorer saat ini sangat galau. 

BACA JUGA: Heboh Tambahan Afirmasi PPPK Guru 2021 hingga 100%, Ini Respons BKN & Kemendikbudristek

Para honorer gencar mencari informasi. 

Dia menjelaskan begitu ada informasi yang menyenangkan hati mereka, langsung diserap, meskipun belum tentu kebenarannya. 

BACA JUGA: Jelang Pengumuman Kelulusan PPPK Guru Tahap I, Ada Berita Gembira dari Komisi X

Nah, Titi mengaku hal inilah yang membuatnya khawatir. 

Sebab, bisa saja oknum-oknum tidak bertanggung jawab memanfaatkan situasi demi mengeruk keuntungan dari guru honorer. 

BACA JUGA: Berita Terkini dari Kemendikbudristek Perihal Pengumuman Kelulusan PPPK Guru Tahap I

"Namanya juga berharap pasti kalau ada berita yang menyenangkan langsung disambut walaupun berita itu belum tentu benar," kata Bu Titi kepada JPNN.com, Jumat (1/10).

Menurut dia, ketika hasilnya tidak sesuai harapan, honorer protes dan kecewa lagi.

Titi mengaku maklum dengan kondisi tersebut, karena para guru honorer itu dalam penantian panjang dan penuh harap.

"Kalau pengumumannya belum dipastikan kapan, ya, honorer korbannya. Saya selalu berdoa jangan sampai ada guru honorer tertipu calo," ucapnya.

Titi juga berharap hasilnya nanti sesuai harapan yaitu tambahan afirmasi benar-benar ada sehingga jumlah guru honorer yang lulus PPPK tahap I di atas 100 ribu.

Dia pun mengingatkan para pengurus PHK2I untuk terus menguatkan anggotanya agar tidak masuk perangkap para calo. 

Sudah rahasia umum setiap seleksi aparatur sipil negara (ASN) baik CPNS maupun PPPK selalu ada oknum-oknum nakal yang memanfaatkan momentum tersebut. 

"Pantau terus portal SSCASN BKN dan gurupppk.kemdikbud.go.id," pungkas Titi Purwaningsih. (esy/jpnn)

 

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur : Boy
Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler