jpnn.com, SUKA MAKMUE - Pengurus Partai NasDem Kabupaten Nagan Raya melakukan penguduran diri secara massal dari kepengurusan Partai NasDem di daerah itu, Jumat (12/9).
Ketua Bappilu Partai NasDem Nagan Raya, TR Johan mengatakan, dirinya mengundurkan diri dari pengurus Partai NasDem Nagan Raya agar lebih fokus pada kerjanya sebagai pembina Program Pemberdayaan Masyarakat yang menangani dana SPP ex PNPM-MP.
BACA JUGA: NasDem Coret Dua Nama Caleg Mantan Napi
“Untuk lebih fokus pada pekerjaan maka saya mengundurkan diri dari Ketua Bappilu Partai NasDem DPD Nagan Raya,” kata TR Johan di Kantor PWI Nagan Raya di Suka Makmue.
Menurutnya, selain dirinya yang mengundurkan diri dari Pengurus Partai NasDem Nagan Raya juga sejumlah pengurus dan puluhan kader lainnya ikut mengundurkan diri.
BACA JUGA: Nasdem Resmi Seret Rizal Ramli ke Polda Metro Jaya
Yang mengundurkan diri masing-masing, Wakil Ketua DPD NasDem Nagan Raya, Said Muzhar, Saiful, Asmanidar, Ismaidi, Cut Mardiana, Amin Sorri.
Sedangkan Ketua dan Sekretaris DPC NasDem tingkat kecamatan masing-masing, Zulkifli, TR Kausar, Asril Hata, Mardianto, Raudhati Nur, Ismadi, Mustar, Marlina, Khairunli serta sejumlah pengurus lainnya.
BACA JUGA: Surya Paloh Instruksikan Empat Gubernur Dukung Jokowi
Hal itu disampaikan Ketua Bappilu Partai NasDem Nagan Raya, TR Johan ketika mengunjungi Kantor PWI Nagan Raya di Suka Makmue, dalam kesempatan itu turut hadir, antara lain Saiful Wakil Ketua DPD NasDem Nagan Raya, Asri Tiha, Ismaidi dan Mustar, serta hadir juga mantan Sekretaris DPD NasDem Nagan Raya Cut Erlianda.
Cut Erlianda mengatakan, dirinya mengundurkan diri dari Sekretaris DPD Partai NasDem Nagan Raya 30 Juni 2018 lalu, karena keterbatasan kemampuan dan tidak dapat menjalankan tugas sebagai Sekretaris Partai.
"Saya mengundurkan diri dari Sekretaris DPD NasDem sekaligus dari kader NasDem ini tidak ada terkaitan dengan masalah apapun, ini murni kehendak pribadi saya,” kata Cut Erlianda.
Sementara itu, Ketua DPD NasDem Nagan Raya, T Bustamam mengatakan, mereka yang sudah mengajukan pengunduran diri dari pengurus Partai NasDem itu merupakan orang-orang yang akan diberhentikan dari partai.
Selain itu, yang mengunduran itu orang-orang lama yang sudah tidak ada lagi dalam partai. Karena sampai saat ini Partai NasDem Nagan Raya tetap solit dan aman, bila ada seseorang yang mengundurkan diri, itu orangnya memang mau diberhentikan juga.
“Yang mengundurkan diri itu orang-orang memang tidak lagi dalam partai dan ada juga yang memang orang yang mau kita keluarkan dari partai karena tidak bisa bekerja dan bukan orang yang mau memajukan partai,” kata T Bustamam. (ibr/mai)
BACA ARTIKEL LAINNYA... HUT RI ke 73, Memilih Berziarah ke Makam Pahlawan
Redaktur : Tim Redaksi