Pengurus Pusat Duta Pancasila Dikukuhkan, Try Sutrisno Sampaikan Sejumlah Pesan

Minggu, 27 Maret 2022 – 21:21 WIB
Kepala BPIP Prof Yudian Wahyudi saat mengukuhkan Pengurus Pusat Duta Pancasila Indonesia, Kamis (23/3). Foto: Dokumentasi BPIP

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudian Wahyudi resmi mengukuhkan Pengurus Pusat Duta Pancasila Indonesia, Kamis (23/3).

Pengurus yang dikukuhkan tersebut tergabung dalam Duta Pancasila Paskibraka Indonesia (DPPI).

BACA JUGA: BPIP Jalin Sinergi dengan TNI untuk Perkuat Nilai Pancasila

Wakil Ketua Dewan Pengarah BPIP Try Sutrisno menyampaikan amanat kepada pengurus DPPI agar menguatkan konsensus terhadap Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika kepada seluruh anggotanya.

"Saya juga menitipkan kepada pengurus agar melaksanakan Pancasila dalam tindakan bersama segenap anggota organisasi di tengah-tengah masyarakat," pesan purnawirawan jenderal TNI itu.

BACA JUGA: Mayjen Agus Subiyanto jadi Wakasad, Pangdam Siliwangi Dijabat Anak Try Sutrisno

Wakil Presiden ke-6 RI itu meminta para pengurus untuk bersungguh-sungguh dalam menjalankan tugasnya, sehingga amanat presiden untuk membumikan Pancasila khususnya di kalangan generasi muda dapat terwujud.

"Saya senantiasa berdoa agar seluruh pengurus senantiasa mendapat lindungan dan dimudahkan dalam melaksanakan tugas sebagai pengurus DPPI Pusat," ucap Try Sutrisno seraya menyampaikan ucapan selamat ke seluruh pengurus yang baru dikukuhkan.

BACA JUGA: Basarah Minta GM FKPPI Ikut Perkuat Benteng Pancasila di Era Metaverse

Kepala BPIP Yudian Wahyudi mengamanatkan agar Purna Paskibraka Duta Pancasila bisa bekerja dengan sungguh-sungguh dan bisa menjadi teladan bagi generasi muda lainnya.

Dia menyampaikan pengukuhan pengurus pusat DPPI berdasarkan SK Kepala BPIP Nomor 18 Tahun 2022.

Sesuai Perpres 13/2021, DPPI merupakan organisasi yang mewadahi para purna-paskibraka yang telah ditetapkan sebagai Duta Pancasila.

Para Purna Paskibraka Duta Pancasila disiapkan untuk menjadi kader pemimpin Indonesia di masa depan.

“Dapat dilaporkan bahwa Pembinaan Ideologi Pancasila (PIP) pada pembentukan Paskibraka 2022 sedang dilaksanakan, tercatat 34 daerah telah melaksanakan PIP pada tahap rekrutmen yang diikuti 2.700 pelajar," kata Profesor Yudian. (mrk/jpnn)

 


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler