Pengusaha Besi Tua Dibunuh

Kamis, 21 Maret 2013 – 06:55 WIB
TANGERANG - Muhamad Nur Ikhwanudin, 22, seorang pengusaha besi tua ditemukan tewas dengan kondisi mengenaskan. Pria muda itu ditemukan tewas di Kampung Putat, Desa Sindang Panon, RT 01/01, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Selasa (19/3) malam. 
    
Saat ditemukan terdapat luka memar di sekujur tubuh korban yang diduga akibat hantaman benda tumpul. Guna penyelidikan lebih lanjut, jasad korban dibawa ke RSUD Tangerang untuk divisum.
    
Kapolsek Pasar Kemis Kompol Afroni mengatakan saat ini pihaknya masih mengumpulkan keterangan saksi- sakni dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) terkait kasus itu. ”Kami sudah memeriksa tiga orang saksi termasuk H Ropel, orang tua Muhamad Nur. Belum kami ketahui motif dan siapa pelaku pembunuhan itu,” terangnya kepada INDOPOS (JPNN Group), Rabu (20/3).
    
Menurutnya juga, pria yang tinggal di Kampung Cayur, Desa Sindang Sono itu ditemukan tewas dilapak barang bekas milik orang tuanya pukul 22.45. ”Dalam kasus ini kami sedikit kesulitan mengungkap siapa pelaku pembunuhan. Karena tempat kejadian perkara sudah diacak-acak,” ujar mantan Kapolsek Tigaraksa ini. 
    
Namun demikian, polisi sudah mengumpulkan keterangan termasuk mencari informasi dari pihak keluarga barang-barang apa saja yang hilang dari lapak tersebut. ”Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini kasus pembunuhan ini bisa segera terungkap,” kata Afroni juga. (gin)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gadis Diperkosa Tiga Begundal di Kuburan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler