jpnn.com, JAKARTA - Calon Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin mengaku sedang menjalani program diet untuk menurunkan berat badan.
"Dulu sejak 2016, saya terlalu gemuk. Oleh dokter disarankan dikuruskan," kata Kiai Ma'ruf saat jumpa pers didampingi Koordinator Media TKN Jokowi - Ma'ruf Monang Sinaga di Jalan Situbondo, Jakarta Pusat, Kamis (6/12).
BACA JUGA: Bahas Progres Upaya Pemenangan, Hasto Temui Kiai Maruf
Pada 2016, berat badan mantan rais am PBNU itu mencapai 70 kilogram. Angka itu tidak ideal karena tinggi Kiai Ma’ruf hanya 156 sentimeter.
"Terlalu gemuk. Jadi, saya sedikit menguruskan diri supaya lebih langsing," kata Kiai Ma'ruf.
BACA JUGA: Dikabarkan Strok, Kiai Maruf: Cuma Terkilir
Calon wakil presiden yang mendampingi Joko Widodo itu juga meluruskan kabar yang menyebut dirinya masuk rumah sakit.
Bahkan Kiai Ma’ruf pun kaget mendengar kabar yang menyatakan dirinya semakin kurus karena menjadi calon wakil presiden. (tan/jpnn)
BACA JUGA: Dukungan TKN Jokowi untuk Basarah soal Soeharto Guru Korupsi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Please, Jangan Percaya Klaim Habib Bahar Dikriminalisasi
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga