Egy Tak Cukup jadi Magnet Datangkan Suporter ke Stadion

Kamis, 18 Oktober 2018 – 23:11 WIB
Selebrasi Egy Maulana Vikri bersama rekan satu tim usai mencetak gol ke gawang Taiwan. Laga itu berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Indonesia. Foto: AFC

jpnn.com, JAKARTA - Laga Indonesia kontra Taiwan dalam laga grup A Piala AFC U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Kamis (18/10) malam, tak ramai dihadiri suporter.

Kondisi ini terlihat dari pantauan JPNN di dalam SUGBK. Dari 21 ribu lembar tiket yang dijual, diperkirakan hanya sekitar 5.000-an penonton saja yang hadir.

BACA JUGA: Pelatih Qatar dan UEA Keluhkan Kondisi Lapangan SUGBK

Terlihat di tribun timur, selatan, barat, dan utara, semuanya tak ada yang dijejali oleh suporter. Alhasil, stadion berapasitas resmi 76 ribu penonton itu tampak sepi.

Meski demikian, suporter di tribun utara dan selatan tak mau kalah dalam bersorak. Mereka tetap memberikan dukungan secara maksimal kepada Timnas polesan Indra Sjafri tersebut.

BACA JUGA: Start Apik, Indonesia Sukses Tumbangkan Taiwan 3-1

Kehadiran Egy Maulana Vikri yang menjadi starter dalam pertandingan ini rupanya tak cukup menjadi magnet. Meski telah merumput di Lechia Gdansk II, Polandia, kebintangannya belum cukup untuk menarik penonton hadir. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Indonesia Vs Taiwan: Suasana Stadion SUGBK Belum Ramai

BACA ARTIKEL LAINNYA... Taiwan Andalkan Naturalisasi, Indonesia Punya Egy


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler