Pensiunan Kebun Tikam Perutnya Sendiri

Selasa, 27 November 2012 – 08:04 WIB
TEBINGTINGGI- Tambeng Pramuji (68), pensiunan Karyawan PTPN4 Kebun Pabatu warga Dusun I Desa Naga Kesiangan Kecamatan Tebingtinggi Kabupaten Serdangbedagai, akhirnya meninggal dunia dalam perjalanan ke Rumah Sakit Permata Bunda Medan.

Tambeng menikam dirinya sendiri menggunakan pisau stanlis gagang warna hitam sebanyak tiga liang dibagian perut, Senin malam (26/11) sekira pukul 18.50 WIB.
 
Korban nekad mengakhiri hidupnya dengan menghujamkan pisau stanlis kebagian perutnya sendiri, satu liang dibagian kanan dan satu dua liang dibagian perutnya sebelah kiri. Saat ditemukan korban di dalam kamar tidurnya yang terkunci dari dalam. Kondisi pisau masih tertancap di perutnya.
 
"Pelaku diduga melakukan sendiri dengan cara menikam bagian perutnya. Saksi pertama melihat adalah anak korban, Muhammad Khoiruddin (38) dan istri korban Amni Rosida (65) melihatnya di dalam kamar dengan kondisi berlumuran darah," jelas Kapolres melalui Kapolsek Tebingtinggi AKP HE Harahap kepada Sumut Pos (Grup JPNN) Senin malam.
 
Warga mencoba melakukan penyelamatan dengan malarikan korban menuju Rumah Sakit PTPN4 Kebun Pabatu. Karena rumah sakit tidak sanggup langsung dirujuk ke RSUD Dr Kumpulan Pane Kota Tebingtinggi.
 
"Karena kondisi korban tak sadarkan diri dan rumah sakit tidak sanggup, korban dirujuk ke rumah sakit di Medan. Sayangnya satu jam perjalanan menuju Medan, korban meninggal dunia," jelas HE Harahap.
 
Kasus nekadnya kakek bunuh diri ini diduga berkaitan dengan kondisi korban yang mengidap penyakit yang tidak kunjung bisa disembuhkan. Menurut keterangan anak dan istri korban, korban punya penyakit menahun seperti sesak nafas dan jantung.
 
"Diduga korban menikam dirinya karena tidak sembuh penyakitnya setelah diobati. Kini kasus tersebut sudah ditangani oleh Polsek Tebingtinggi dengan meminta keterangan saksi,"jelasnya. (mag-3/sam/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengaku Dilecehkan Oknum Bertahi Lalat

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler