Penuh Harapan, Ridwan Kamil dan Istri Susuri Sungai Aare

Kamis, 02 Juni 2022 – 14:11 WIB
Anak Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz akrab dipanggil Eril. Foto: Instagram @Emmerilkahn

jpnn.com, SWISS - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memeriksa langsung beberapa titik potensial di sepanjang sungai Aare sebagai upaya pencarian putranya, Emmeril Khan Mumtadz.

Memasuki hari ketujuh, Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia kembali menyusuri rute darat di bantaran sungai Aare, Rabu (1/6).

BACA JUGA: Anak Ridwan Kamil Hilang Dikaitkan dengan Podcast, Denny Sumargo: Kalau Tidak Punya Otak, Paling Tidak

"Rute yang ditempuh oleh orang tua Saudara Eril termasuk rute darat dan sebagian wilayah sungai yang aman dijelajahi manusia," bunyi keterangan KBRI Bern, Kamis (2/6).

Pencarian Eril masih diintesifkan dengan metode patroli darat, perahu, dan drone.

BACA JUGA: Interpol Terbitkan Yellow Notice Pencarian Anak Ridwan Kamil, Irjen Dedi Bilang Begini

Fokus pencarian dilakukan di area Marzili hingga pintu air Engehalde dan patroli juga tetap diupayakan di area Schwellenmaetelli hingga Wohlensee.

Diketahui, Eril dikabarkan hilang karena terseret arus sungai Aare, Bern, Swiss, Kamis (26/5).

BACA JUGA: Irjen Dedi: Interpol Sudah Terbitkan Yellow Notice Pencarian Anak Ridwan Kamil

Peristiwa tersebut terjadi saat Eril sedang berenang bersama adik dan temannya. (mcr9/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Ada Jalur Prioritas untuk PPPK 2022, Pentolan Honorer K2 Jadi Optimistis, Tangis Haru Pecah


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler