jpnn.com - JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) manambah rangkaian gerbong KA untuk mengantisipasi melonjaknya jumlah penumpang saat long weekend pekan ini. Penambahan gerbong tersebut dilakukan menyusul ludesnya tiket hingga Minggu, 3 Mei 2015, baik gerbong kereta ekonomi sampai eksekutif.
"Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang tersebut, KAI Daop 4 Semarang memaksimalkan stand formasi rangkaian yang ada," ujar Manager Humas PT KAI Daop 4 Semarang Suprapto kepada JPNN.com, Jumat (1/5).
BACA JUGA: Long Weekend, Tiket KA Ludes
Dijelaskan, untuk KA Argo Sindoro dan KA Argo Muria tujuan Semarang-Jakarta ditambah satu gerbong kereta eksekutif, sehingga jumlah rangkaian yang beroperasi menjadi delapan gerbong kereta eksekutif. "Kalau hari biasa, biasanya hanya tujuh gerbong kereta kelas eksekutif," ungkapnya.
Untuk KA menoreh tujuan Semarang-Jakarta, sambung Suprapto, juga ditambah satu gerbong kereta ekonomi plus dari delapan gerbong kereta. Sehingga jumlahnya menjadi sembilan gerbong kereta ekonomi plus.
BACA JUGA: Apresiasi Langkah Menkeu Batalkan Revisi PPh Pelayaran Dalam Negeri
Sementara untuk KA Kaligung Mas tujuan Semarang - Tegal ada tujuh rangkaian gerbong ekonomi yang telah disiapkan.
Selanjutnya untuk KA Kamandaka tujuan Semarang - Purwokerto, jumlah gerbong kereta disetiap rangkaiannya berjumlah enam gerbong kereta ekonomi. (chi/jpnn)
BACA JUGA: Sayangkan Bank Nasional Kurang Peduli dengan UMKM
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sarankan Jokowi Kejar Pajak PT Astra dan Nestle
Redaktur : Tim Redaksi