jpnn.com, BADUNG - Pengelola Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, menggelar acara pelepasan dan penyambutan khusus bagi para penumpang terakhir tahun 2019 dan pertama tahun 2020.
Keterangan resmi AP I yang diterima di Denpasar, Rabu, menyebutkan penumpang pesawat Qatar Airways QR961 yang meninggalkan Bali menuju Doha tepat di penghujung tahun 2019 dilepas langsung oleh Direktur Pemasaran dan Pelayanan AP I Devy Suradji dengan pengalungan syal serta pemberian cenderamata pada Selasa (31/12) malam.
BACA JUGA: Batal Terbang, Penumpang Mengamuk di Bandara Hang Nadim Batam
Selain pelepasan penumpang terakhir di tahun 2019, penumpang yang datang menginjakkan kaki di Pulau Bali pertama pada tahun 2020 juga mendapatkan upacara dan sambutan hangat.
Mereka disambut dengan tarian dan iringan gamelan Bali ketika baru mendarat dan juga mendapatkan sambutan kalungan untaian bunga serta cenderamata.
BACA JUGA: Bripka Eko Sudarsono Terpaksa Ditembak Tim Gabungan Polda Jambi
General Manager Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Herry AY Sikado mengatakan Bandara Ngurah Rai merupakan pintu gerbang utama bagi para wisatawan dunia yang hendak menuju Indonesia khususnya menuju Pulau Dewata.
Oleh karena itu, pihaknya berusaha memberikan kesan pertama yang naik ketika para penumpang menginjakkan kaki di Bali dengan memanfaatkan momen spesial pergantian tahun baru 2020.
BACA JUGA: Bikin Malu Korps Bhayangkara, Lima Polisi Ini Dipecat dengan Tidak Hormat
"Kami sengaja menghadirkan sambutan dengan nuansa budaya Bali yang khas untuk melepas dan menyambut penumpang di penghujung tahun 2019 dan awal tahun 2020 ini," katanya.
Menurut Herry Sikado, kesan pertama tersebut dianggap dapat ikut membantu dalam meningkatkan gairah pariwisata khususnya bagi wisatawan yang baru tiba.
"Setelah para wisatawan ini duduk di pesawat selama berjam-jam, begitu mereka tiba di Bali langsung kami sambut dengan nuansa budaya Bali sehingga dapat menjadi mood booster bagi mereka," ujarnya.
Seorang penumpang yang berangkat meninggalkan Bali, Irina sangat terkesan dengan acara pelepasan yang dilakukan pihak Bandara Ngurah Rai.
"Saya sangat senang dengan sambutan yang diberikan oleh Bali Airport sebelum saya terbang. Pastinya ini akan menjadi momen yang sangat membekas bagi diri saya," ujarnya.
Sedangkan salah seorang penumpang yang pertama kali tiba di Bali pada tahun 2020, David, mengaku, dirinya sangat terkejut dan merasa senang dengan sambutan yang diberikan.
BACA JUGA: Kapolda Jambi Perintahkan Jajarannya Buru Bripka Eko Sudarsono
"Baru kali ini saya menjadi salah satu penumpang pertama di tahun baru. Sambutan dari pengelola Bandara Ngurah Rai juga cukup unik, bunga khas Bali dan souvenir," katanya.(antara/jpnn)
Redaktur & Reporter : Budi