Penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2021 Melahirkan Atlet Baru

Senin, 20 Desember 2021 – 22:43 WIB
Penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2021 yang digelar sejak 9 Oktober lalu melahirkan atlet-atlet baru. Foto: Ist for JPNN.com

jpnn.com, BALI - Penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2021 berlangsung sukses.

Tujuh cabang gim yang dipertandingkan pada babak grand final di Bali, Jumat (17/12) hingga Minggu (19/12), melahirkan atlet-atlet baru.

BACA JUGA: Sandiaga Uno Menonton Langsung Keseruan Grand Final Piala Presiden Esports 2021

Mereka membawa pulang trophy dan hadiah dengan total sebesar Rp 2 miliar.

Deputi II Bidang Pembangunan Manusia, Kantor Staf Presiden (KSP) Abetnego Tarigan menyebut turnamen olahraga elektronik kasta tertinggi di Indonesia ini merupakan upaya dari pemerintah.

BACA JUGA: Moeldoko Jajal Gim Lokal di Babak Grand Final Piala Presiden Esports 2021

Tujuannya, untuk membangun ekosistem esports yang lebih kuat.

“Dari sisi penyelenggaraan, Piala Presiden Esports secara statistik selalu mengalami peningkatan, baik dari jumlah atlet dan maupun juga penikmat olahraga elektronik ini," ujar Abetnego pada closing ceremony Piala Presiden Esports 2021.

BACA JUGA: Asosiasi Pengusaha Sindir Anies Baswedan, Tajam Banget!

Menurutnya, peningkatan jumlah atlet maupun penikmat gim menunjukkan keadaan yang membanggakan.

"Mudah-mudahan di tahun depan, bisa diadakan Piala Presiden Esports dengan lebih inklusif,” ucapnya.

Abetnego juga meyakini penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2021 dapat menjadi katalis positif untuk meningkatkan prestasi para atlet, agar mampu mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.

“Seperti yang diutarakan Pak Moeldoko dan Pak Sandiaga beberapa hari kemarin, semoga sukses penyelenggaraan PPE 2021 bisa membawa motivasi bagi para atlet-atlet esports agar berprestasi di ajang yang lebih tinggi," katanya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Piala Presiden Esports 2021 Rangga Danu Prasetyo mengatakan sejumlh pencapaian diraih sepanjang penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2021.

Di antaranya, jumlah peserta melampaui target yang ditetapkan.

Tercatat lebih dari 130 ribu atlet esports berlaga sejak awal turnamen, 9 Oktober lalu.

“Piala Presiden Esports 2021 juga disaksikan lebih dari 88 juta viewer."

"Angka ini jauh di atas target kami, yang hanya 50 juta penonton."

"Kami berharap kejuaraan ini bisa terus digelar setiap tahun sehingga dapat menjadi wadah dalam mencari dan melahirkan bibit atlet baru dan potensial,” katanya.

Pada hari terakhir babak grand final, Minggu (19/12), keseruan tersaji di partai final tiga cabang gim tersisa.

Yakni, Battle of Satria Dewa, Mobile Legends: Bang-Bang dan PUBG Mobile.

Seluruh tim yang bertanding mengerahkan segenap kemampuan.

Tim Dewa United sukses memboyong dua gelar juara sekaligus di cabang gim Lokapala dan Battle of Satria Dewa.

Untuk gim Mobile Legends Bang-Bang, Aura Fire tampil dominan dan keluar sebagai juara dengan skor telak 3-1 dan membawa pulang hadiah utama sebesar Rp 120 juta.

Selain gelar juara, punggawa Aura Fire yakni Erico juga meraih titel Most Valuable Player (MVP) alias pemain terbaik dan berhak membawa pulang hadiah sebesar Rp 10 juta.

Pada gim pamungkas yaitu PUBG Mobile, tim esports RRQ RYU berhasil menjadi kampiun.

Mereka berhak membawa pulang Piala Presiden Esports beserta hadiah utama sebesar Rp 120 juta.(gir/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler