Perampok Gasak 6 Kg Emas

Jumat, 07 Februari 2014 – 13:35 WIB

PONTIANAK - Komplotan perampok menggasak 6 kilogram emas dari toko emas milik Hj Ida di jalan provinsi Kecamatan Manismata, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat, kemarin (5/2) siang. Pontianak Post (Jawa Pos Group) melaporkan, perampokan tersebut berlangsung sangat cepat. 

Kawanan perampok diperkirakan berjumlah enam orang. Mereka bersenjata api jenis FN. Dengan cepat mereka merangsek ke toko emas tersebut dan menembakkan senjata api ke udara. Kontan, penjaga toko kocar-kacir ketakutan, termasuk Ida. 

''Informasi sementara yang kami terima di lapangan, pelaku berjumlah enam orang dan bersenjata jenis FN,'' kata Kapolsek Manismata AKP Niki Ramdhany saat dihubungi kemarin.

Menurut dia, lima di antara enam kawanan perampok tersebut langsung masuk toko untuk mengeksekusi. ''Seorang lagi berada di luar untuk berjaga-jaga,'' katanya. 

Melihat para pelaku mengeluarkan tembakan, Ida lari ke belakang dengan cara merangkak. Sementara itu, pelaku langsung memecah kaca etalase dan menggondol perhiasan. ''Diperkirakan, mereka membawa lari perhiasan 6 kilogram emas,'' lanjut Niki.

Setelah itu, pelaku kabur dengan mengendarai tiga sepeda motor. Sementara itu, polisi masih mengejar dan melakukan olah tempat kejadian perkara. ''Dari olah TKP, kami menemukan sedikitnya sembilan selongsong peluru FN,'' terangnya.

Polisi juga masih memeriksa beberapa saksi, termasuk pemilik toko. ''Kami usahakan pemeriksaan selesai malam ini agar bisa memastikan kejadiannya,'' tegasnya.

Sementara itu, seorang warga mengungkapkan, saat kejadian, suasana toko tidak terlalu sepi. 

Setelah merampok, lanjut dia, kawanan perampok dengan membabi buta mengeluarkan tembakan di sepanjang jalan. (arf/JPNN/c5/diq) 
 

BACA JUGA: Lapor Polisi karena Kehilangan Ekstasi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Baru Seminggu Pacaran Sudah 4 Kali Gituan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler