Badminton Asia Team Championships 2018

Perang Bintang! Putra Indonesia Vs Jepang di Perempat Final

Kamis, 08 Februari 2018 – 23:27 WIB
Ilustrasi. Foto: badmintonasia

jpnn.com, ALOR SETAR - Ajang Badminton Asia Team Championships 2018 di Alor Setar, Malaysia, menuntaskan babak penyisihan grup, Kamis (8/2) malam WIB. Sebanyak 16 tim terbaik putra dan putri berhak melakoni perempat final kejuaraan dua tahun sekali ini, Jumat (9/2).

(Baca: Hasil Undian Perempat Final BATC: Putri Indonesia Vs India)

BACA JUGA: Susy: Marcus Fernaldi dan Hendra Setiwan Bisa Turun Besok

Di sektor putra, juara bertahan Indonesia yang lolos sebagai juara Grup D, mendapat undian berat. Jonatan Christie Cs akan meladeni runner-up Grup B, Jepang.

Pertemuan Indonesia versus Jepang ini merupakan 'ulangan' final BATC dua tahun lalu di India. Saat itu, Indonesia menang 3-2 dan berhak berdiri lebih tinggi di podium.

BACA JUGA: Terima Kasih, Ihsan Maulana Mustofa! Indonesia 3, India 2

Kini, kedua negara datang ke Malaysia sama-sama membawa kekuatan penuh. Semua pemain bintang turut serta. Indonesia punya Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya, Jonatan dan Anthony Sinisuka Ginting. Namun Jepang juga punya Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, Kenta Nishimoto, hingga Kazumasa Sakai.

Pantas diwaspadai adalah amunisi baru Jepang, yang baru bebas dari skorsing gara-gara kasus judi. Dia adalah Kento Momota. Pemain kidal satu ini bisa jadi momok buat Indonesia.

BACA JUGA: Jonatan Christie di Mata Tunggal Putra Ranking 5 Dunia

Selain Indonesia vs Jepang, laga perempat final lainnya juga menjanjikan duel sengit. Tuan rumah Malaysia jumpa Hong Kong, Tiongkok melawan India dan Thailand versus Korea. (adk/jpnn)

Klasemen BATC Putra (2 Teratas ke 8 Besar)
Grup A: 1. Tiongkok | 2. Hong Kong | 3. Singapura
Grup B: 1. Korea | 2. Jepang | 3. Kazakhstan | 4. Nepal
Grup C: 1. Malaysia | 2. Thailand | 3. Taiwan | 4. Myanmar
Grup D: 1. Indonesia | 2. India | 3. Filipina | 4. Maladewa

Hasil undian perempat final BATC 2018
Malaysia vs Hong Kong
Tiongkok vs India
Thailand vs Korea
Jepang vs Indonesia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Angga/Rian Samakan Kedudukan, Indonesia 2, India 2


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler