Perang Bintang Timnas

Sabtu, 14 Januari 2012 – 09:42 WIB

BANDUNG - Perang bintang timnas akan terjadi saat duel Persib Bandung melawan Mitra Kukar di Stadion Madya Aji Imut Tenggarong, Kalimantan Timur hari ini, Sabtu (14/1) pukul 18.30 WIB.

Bagaimana tidak, baik Maung Bandung maupun Naga Mekes-julukan Mitra Kukar, sama-sama memiliki pemain nasional. Persib diperkuat Zulkifli, M. Nasuha, Hariono, Toni Sucipto serta M. Ilham. Sedangkan Mitra Kukar diperkuat Ahmad Bustomi, Hamka Hamzah, Dirga Lasut, serta pemain nasional SEA Games Jajang Mulyana.

Tidak hanya timnas,  pemain asing seperti Abanda Herman dan Miljan Radovic di Persib, dan Pierre Njanka serta Marcus Bent di Mitra Kukar, akan meramaikan pertandingan.

Tur Borneo kali ini, Maung Bandung menurunkan full tim, kecuali Gaspar yang saat ini masih cedera. Kendati begitu, tim besutan Drago Mamic ini dipastikan akan mampu mengimbangi permainan ala racikan Simon McMenemy. 

Mamic akan meramu tim dengan pola dasar 4-4-2 dan akan berubah sewaktu-waktu menjadi 4-4-1-1 atau 4-5-1 bahkan 4-3-3 mengandalkan  kecepatan sayap M Ilham serta kecerdikan umpan lini tengah, Miljan Radovic.

Begitu pun Mitra Kukar,  mereka akan tampil ngotot dan full tim, kecuali Arif Suyono yang masih cedera. Sejatinya, tuan rumah bertekad manaklukkan Persib Bandung dalam laga lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) ini.

Tim besutan Simon McMenemy, menerapkan pola 4-4-2 dan bisa berubah menjadi 4-3-3 bahkan 3-4-3. Di beberapa kali pertandingan, Persib belum terkalahkan. Sementara, Mitra Kukar hanya meraih kemenangan satu kali dan dua pertandingan, selanjutnya mengalami kekalahan. Laga ini, akan menjadi perang bintang karena akan terjadi duel di berbagai lini, dan menjadi tontonan menarik bagi para insan pecinta sepak bola di tanah air.  

Meski demikian, Mitra Kukar tak ingin membuang kesempatannya di kandang sendiri meraih poin penuh. "Ini merupakan kebangkitan Mitra Kukar, jadi tiga poin harga mati," kata Asisten Manajer Mitra Mukar, Suwanto, kemarin (13/1).

Suwanto mengungkapkan, Persib Bandung merupakan tim yang telah lama malang melintang di Indonesia. "Persib merupakan tim yang sangat bagus, akan tetapi kita harus optimis untuk bisa mengalahkan sekelas tim Persib yang telah berpengalaman di kancah sepakbola nasional," sebutnya.

Dia menambahkan, pemain yang diwaspadai dari tim Persib adalah Atep. "Atep merupakan pemain yang bagus dan dia harus diwaspadai," ungkapnya.

Manajer Persib H Umuh Muchtar yang melepas kepergian tim ke Kaltim mengaku, optimistis Persib bisa pulang membawa angka. "Insya Allah mudah-mudahan pemain bisa memberikan yang terbaik untuk tim dan bisa membawa poin saat pulang ke Bandung nanti," ujarnya.

Ia berharap, para pemain bisa tampil dalam performa puncak sehingga bisa menampilkan penampilan impresif. Persib sendiri belum pernah bertemu dengan Mitra Kukar sebelumnya, dan pertandingan pada Sabtu nanti merupakan pertemuan pertama bagi kedua tim.

Di sisi lain, Persib akan mempertahankan rekor tak terkalahkannya di musim ini. Sedangkan bagi Mitra Kukar adalah untuk memperbaiki performnya karena telah kalah dalan dua laga terakhir sebelumnya.(cr4)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lorenzo Dapat Patung Arjuna


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler