Perawan Tua Bakal Membengkak

Rencana Kenaikan Mas Kawin di Kerajaan Selangor

Jumat, 11 Desember 2009 – 17:05 WIB
KOTA BAHARU- Menteri Besar, Datuk Nik Abdul Aziz Nik Mat tidak setuju rencana adanya peraturan menaikkan kadar mas kawin perkawinan bagi masyarakatRencana kenaikan mas kawin itu merupakan keputusan Kerajaan Selangor yang berlaku pada 1 Januari 2010 mendatang

BACA JUGA: Irak Lelang Ladang Minyak Utama

Dalam ketentuan tersebut, ditetapkan kenaikan dari RM80 menjadi RM300

"Kita tidak berencana menaikkan kada mas kawin di Kelanan dan tetap pada peraturan yang ada," kata Nik Abdul Aziz menanggapi rencana kenaikan keputusan Kerajaan Selangor itu sebagaimana dilansir Utusan Malaysia.

Nik Abdul Aziz menambahkan dirinya sudah menjalankan ketentuan itu termasuk saat walimah perkawinan anaknya. 

"Saya mengenakan tidak lebih RM1,000 bagi mas kawin (yang termasuk hantaran) setiap anak saya sejak dulu,” katanya.

Menurutnya langkah menaikkan mas kawin dan hantaran yang terlalu tinggi lebih bersifat ria dan takabur
Selain itu, jika kenaikan mas kawin ditetapkan terus semakin tinggi maka dikhawatirkan angka anak perawan tua akan semakin bertambah.

Karena itu, tambah dia, keluarga Islam Negeri Kelantan tidak perlu menetapkan jumlah terlalu tinggi dalam menentukan mas kawin bagi pasangan yang ingin berumah tangga di negeri itu

BACA JUGA: Demokrasi Indonesia Dapat Pujian

BACA JUGA: Warga dan 65 Murid SD Disandera

(Bernama/fuz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 2009, Kunjungan Wisata Indonesia-Australia Meningkat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler