jpnn.com, LONDON - Peneliti spesialis unidentified flying object (UFO) Malcolm Robinson menyodorkan klaimnya soal eksistensi alien atau makhluk asing dari luar Bumi.
Periset asal Inggris itu menyebut alien bukanlah makhluk damai.
BACA JUGA: Intel AS Ungkap Informasi soal UFO kepada Kongres
Menurut Robinson, sebagian besar penampakan alien bisa dijelaskan secara sederhana. Namun, penulis sejumlah buku tentang UFO itu juga mengakui masih banyak penampakan alien yang sulit dijelaskan.
“Yang tidak diragukan lagi ialah teka-teki UFO itu nyata, sangat nyata, telah bersama kita sepanjang waktu,” ujarnya dalam wawancara dengan Daily Star baru-baru ini.
BACA JUGA: Konon Alien Memang Ada, tetapi Teknologi Manusia Belum Mampu Menjangkaunya
Robinson mendedahkan gambaran tentang UFO terdapat dalam lukisan-lukisan era Renaisans. Selain itu, gambaran tentang alien juga terdapat di gua-gua tua.
“Bentuk dan entitasnya aneh,” tuturnya.
BACA JUGA: Konon Alien Memang Ada tetapi Tak Tertarik Tinggal di Bumi, Ini Sebabnya
Lantas, apakah yang diinginkan alien dari manusia?
Salah satu periset terkemuka tentang UFO itu mengatakan alien pasti punya agenda di Bumi. Namun, dia tidak mau berspekulasi.
“Saya tidak akan mengatakan mereka damai disebabkan ratusan penculikan oleh UFO di seluruh dunia,” ucapnya.
Robinson tertarik meneliti UFO saat usianya masih 20 tahun. Awalnya dia ingin membuktikan UFO tidak ada.
Namun, Robinson justru menemukan hal sebaliknya. “Betapa salahnya saya,” ujarnya.(Daily Star/JPost/JPNN.com)
BACA ARTIKEL LAINNYA... MISTERIUS! Ini 5 Penampakan UFO Paling Terkenal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi