Periksa Dul, Polisi Siapkan Dokter Pembanding

Rabu, 09 Oktober 2013 – 18:06 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Putra bungsu musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty, AQJ alias Dul tak muncul di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (9/10). Bahkan, rencananya penyidik kepolisian akan menemani sekaligus menanyakan langsung kepada dokter soal kesehatan Dul.

"Namun sampai tadi siang dan sore dari pihak AQJ dan keluarga belum kelihatan ke RSPI. Penyidik sudah konfirmasi belum ada jawaban," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya Komisaris Besar Rikwanto, Rabu (9/10) di Markas Polda Metro Jaya

BACA JUGA: Akil Mochtar tak Pernah Urusi CV RS

Karenanya, Rikwanto menyatakan, rencana selanjutnya penyidik akan melayangkan surat ke tim dokter yang menangani Dul.

Hal itu, kata dia, untuk menanyakan langsung secara resmi mengenai kondisi kesehatan tersangka kasus kecelakaan lalu lintas yang menewaskan tujuh orang di Tol Jagorawi, Jakarta Timur, ini.

BACA JUGA: Tak Dipijat Lagi, Irjen Djoko Sempat Jalani Fisioterapi

"Sekaligus tanyakan soal kapan dan dimana AQJ bisa menjalani pemeriksaan. Besok akan dilayangkan (surat) ke tim dokter," kata Rikwanto.

Sejauh ini, ia menerangkan, masih belum ada konfirmasi juga dari keluarga bahwa Dul sehat dan siap menjalani pemeriksaan. "Penyidik tanya belum dijawab," tegasnya.

BACA JUGA: Percaya Daryono, Akil Tolak Supir dari MK

Karenanya, Rikwanto menambahkan, jika memungkinkan maka kepolisian akan menyiapkan dokter pembanding untuk mengetahui sejauh mana kesehatan dan kapan Dul bisa diperiksa.

"Diharapkan pihak rumah sakit segera memberi jawaban. Polisi mengacu pada keterangan dokter yang punya legalitas," pungkasnya. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jimly Punya Data Mahfud MD Terlibat Beberapa Kasus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler