Periksakan Gigi di Balai Kota DKI, Jokowi Sempat Bisik-Bisik dengan Ahok

Jumat, 13 Maret 2015 – 20:36 WIB

jpnn.com - KEBON SIRIH - Presiden Joko Widodo pada Jumat (13/3) sore tadi menyambangi gedung Balai Kota DKI Jakarta. Jokowi -nama panggilan bekennya- datang untuk melakukan pemeriksaan gigi di Balai Pelayanan Kesehatan Pemda DKI.

Jokowi tiba di bekas kantornya itu sekitar pukul 16.41 WIB. Dia tampak mengenakan kemeja putih lengan panjang. Pada saat tiba, Jokowi disambut oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

BACA JUGA: Ahok Ingin Penjarakan Anggota Dewan Pemain Anggaran

Begitu tiba di Balai Kota, Jokowi tidak langsung turun dari mobil. Dari dalam mobil, ia sempat berbincang dengan Ahok. Perbincangan itu berlangsung tidak lebih dari lima menit.

Setelah berbincang, Jokowi pun keluar dari dalam mobil. Dengan didampingi Ahok, mantan Gubernur DKI Jakarta itu ‎berjalan menuju Balai Pelayanan Kesehatan.

BACA JUGA: Istri Ahok Dminta Cuekin Panggilan DPRD

Sebelumnya,  Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerja Sama Luar Negeri DKI Jakarta, Muhammad Mawardi menyatakan agenda Jokowi memeriksakan gigi itu memang mendadak.  "Kami dapat kabarnya sekitar pukul 14.30 WIB. Mungkin Pak Jokowi sudah terjadwal. Tapi buat kami mendadak," katanya.‎(gil/jpnn)

BACA JUGA: Istri Ahok Pun Hanya Tersenyum sambil Bilang: Tergantung

BACA ARTIKEL LAINNYA... Beredar Foto Istri Ahok Pimpin Rapat, DPRD Panggil Pejabat DKI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler