Peringatan BMKG, Warga Tangerang dan Bogor Waspadalah Malam Ini

Kamis, 22 April 2021 – 20:03 WIB
Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di wilayah Bogor dan Tangerang, Kamis (22/4) malam, simak selengkapnya. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di wilayah Bogor dan Tangerang, Kamis (22/4) malam.

Berdasarkan informasi resmi dari laman BMKG.go.id. hujan lebat berpotensi mengguyur wilayah Bogor dan Tangerang dari pukul 18.15 WB hingga pukul 21.30 WIB.

BACA JUGA: BMKG Pantau Taifun Surigae, Ada Siklon Tropis Lain Juga, Masyarakat Diminta Waspada

Berikut daftar wilayah di Bogor dan Tangerang yang berpotensi mengalami cuaca buruk:

1. Kabupaten Bogor: Leuwiliang, Ciampea, Cibungbulang, Pamijahan, Jasinga, Cigudeg, Cijeruk, Ciomas, Dramaga, Tamansari, Ranca Bungur, Leuwisadeng, Tenjolaya, dan sekitarnya.

BACA JUGA: BMKG Keluarkan Peringatan Dini, Ini Daftar Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat

Serta cuaca buruk bisa meluas ke wilayah:

1. Kabupaten Bogor: Sukaraja, Parung, Gunung Sindur, Kemang, Bojong Gede, Rumpin, Parung Panjang, Nanggung, Tenjo, Ciawi, Megamendung, Caringin, Ciseeng, Sukajaya, Tajurhalang, Cigombong

2. Kota Bogor: Bogor Selatan, Bogor Timur, Bogor Tengah, Bogor Barat, Bogor Utara, Tanah Sareal

3. Kabupaten Tangerang: Jambe, dan sekitarnya. (cr1/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
BMKG   Hujan   Bogor   Hujan Lebat   Petir  

Terpopuler