jpnn.com, JAKARTA - Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di wilayah Jabodebek, Senin (1/3) malam.
Hal itu berdasarkan informasi resmi dari laman BMKG.go.id.
BACA JUGA: Habisi Dua Wanita Muda di Hotel, Aipda RS Terancam Hukuman 15 Tahun Penjara
BMKG memprediksi hujan lebat mengguyur wilayah Jabodebek dari pukul 22.00 WIB hingga Selasa (2/3) pukul 01.00 WIB.
Berikut daftar wilayah di Jabodebek yang berpotensi mengalami cuaca buruk:
BACA JUGA: 3 Pembuat Senjata Api Rakitan di Merauke Diringkus, Polisi Sita Amunisi, Teleskop dan Peredam Suara
1. Jakarta Timur: Pulogadung, Jatinegara, Cakung, Matraman
2. Jakarta Utara: Cilincing, Kelapa Gading
BACA JUGA: Simak! Prediksi Cuaca di Jabodetabek Hari Ini, BMKG Imbau Warga Waspada
3. Jakarta Selatan: Tebet, dan sekitarnya.
Serta cuaca buruk itu dapat meluas ke wilayah:
1. Jakarta Pusat: Kemayoran, Senen, Cempaka Putih, Menteng, Johar Baru
2. Jakarta Utara: Tanjung Priok, Koja
3. Jakarta Selatan: Setiabudi, Mampang Prapatan, Pasar Minggu, Pancoran, Jagakarsa
4. Jakarta Timur: Kramatjati, Pasar Rebo, Duren Sawit, Makasar, Ciracas, Cipayung
5. Kabupaten Bogor: Gunung Putri, Jonggol, Cileungsi, Cariu, Sukamakmur, Klapanunggal, Tanjungsari
6. Kabupaten Bekasi: Kedung Waringin, Sukakarya, Sukatani, Tarumajaya, Babelan, Sukawangi, Tambelang, Karang Bahagia, Tambun Utara, Tambun Selatan, Cibitung, Cikarang Barat, Cikarang Utara, Cikarang Timur, Pebayuran, Cabangbungin, Muaragembong, Setu, Cikarang Selatan, Cikarang Pusat, Serang Baru, Cibarusah, Bojongmangu
7. Kota Bekasi: Bekasi Barat, Bekasi Timur, Bekasi Utara, Bekasi Selatan, Rawa Lumbu, Medan Satria, Bantar Gebang, Pondok Gede, Jatiasih, Jati Sempurna, Mustika Jaya, Pondok Melati
BACA JUGA: Soleh Bangun Subuh, Perasaannya Cemas, Tak Disangka, Tiba-tiba Sesuatu Muncul dari Bawah Ranjang
8 Kota Depok: Pancoran Mas, Cimanggis, Sukmajaya, Beji, Cilodong, Tapos, dan sekitarnya. (cr1/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi