jpnn.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengumumkan peringatan dini terkait cuaca di wilayah Bogor, Jawa Barat, Sabtu (26/9).
Hujan lebat disertai petir dan angin diprediksi akan mengguyur wilayah Bogor dari sore hingga malam hari nanti.
BACA JUGA: Info dari BMKG soal Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini
"Berpotensi terjadi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang pada pukul 16.35 WIB di Kabupaten Bogor: Sukaraja, Leuwiliang, Pamijahan, Nanggung, Caringin, Sukajaya, Cigombong, dan sekitarnya," tulis BMKG dalam laman resminya, Sabtu.
Cuaca buruk itu dapat meluas ke wilayah Kabupaten Bogor lainnya, yakni Citeureup, Babakan Madang, Jonggol, Cariu, Sukamakmur, Ciampea, Cibungbulang.
BACA JUGA: Manfaat Minum Air Putih Saat Menghadapi Cuaca yang Tidak Menentu
Kemudian, wilayah Jasinga, Cigudeg, Ciawi, Megamendung, Cijeruk, Ciomas, Dramaga, Tamansari, Klapanunggal, Tanjungsari, Leuwisadeng, dan Tenjolaya.
Selain itu, cuaca tersebut juga akan meluas ke wilayah Kota Bogor, yakni Bogor Selatan, Bogor Timur, Bogor Tengah, Bogor Barat, Bogor Utara, Tanah Sareal, dan sekitarnya.
BACA JUGA: 7 Jenis Minuman ini Baik Untuk Kesehatan Jantung
"Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 19.30 WIB," tulis BMKG.(mcr1/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi