Jokowi Disebut Pejabat yang Rendah Hati

Kamis, 17 Maret 2022 – 13:00 WIB
Presiden Jokowi disindir. Ilustrasi/Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai sosok yang rendah hati dan sangat memperhatikan kepentingan rakyat kecil.

Salah satu warga Kebayoran Baru, Jakarta, Haryo Hendro Purnomo (52) yang pernah bertemu dan berinteraksi dengan Jokowi, mengakui kerendahan hati mantan Walikota Solo tersebut.

BACA JUGA: Viral Disebut Sosok di Balik Pemilik Pesawat Juragan 99, Kaji Edan Bilang Begini  

Haryo meyakini perhatian kepada masyarakat kecil karena Jokowi juga pernah merasakan kehidupan yang sulit.

"Terutama saya rakyat kecil, orang-orang kecil kenapa bangga, karena beliau sangat amat memperhatikan masyarakat kecil,” ujar Hendro.

BACA JUGA: Ini Keutamaan Malam Nisfu Syaban, MasyaAllah

Anggota Lembaga Musyawarah Kelurahan Gunung, Kebayoran Baru ini mengaku pernah bertemu langsung dengan Jokowi pada 2014, saat acara konsolidasi Capres di Pasar Minggu.

Bahkan, Jokowi sendiri yang mengambilkan kursi untuknya dan rekannya itu.

BACA JUGA: Lewat Telepon, Xi Jinping Ajak Jokowi Menciptakan Energi Positif

Pada saat itu, Hendro yang datang bersama rekannya kehabisan kursi, tetapi Jokowi datang mengambil sendiri untuk dirinya.

Hal tersebut sontak membuat Hendro takjub dengan kepribadian yang dimiliki oleh Mantan Gubernur DKI tersebut.

“Beliau (Jokowi) bilang apa, nggak usah repot-repot. Untuk angkat kursi saya sudah biasa. Karena kalau saya pameran di luar negeri saya biasa mengangakat kursi juga. Astagfirullah saya pikir, inilah seorang pejabat yang rendah hati itu bagi saya,” ungkap Hendro.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler