jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Joko Widodo – KH Ma’ruf Amin (TKN Jokowi-Ma’ruf) Moeldoko menilai tidak ada yang salah dengan istilah koalisi plus-plus yang dilontarkannya.
Dia mengatakan, penambahan partai anggota koalisi pendukung pemerintah bukan hal yang mustahil.
BACA JUGA: Insyaallah Istikamah, PKS Tak Tertarik Koalisi Plus-plus
Menurut kepala Kantor Staf Presiden (KSP) itu, dunia politik selalu dinamis dan menyesuaikan kondisi yang ada.
BACA JUGA: Insyaallah Istikamah, PKS Tak Tertarik Koalisi Plus-plus
BACA JUGA: Duh, Kenapa Pak Moeldoko Pakai Tamsil Hotel Plus-Plus untuk Koalisi?
"Saya katakan koalisi bisa bertambah. Bahasa bertambah, kan, plus. Koalisi plus-plus," ucap Moeldoko di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat (26/7).
Dia menambahkan, koalisi memiliki dua tujuan. Pertama, untuk membangun sebuah kekuatan bersama dalam rangka pemenangan. Hal itu sudah diwujudkan oleh Koalisi Indonesia Kerja (KIK).
BACA JUGA: TKN Bubar, Koalisi Jokowi Tetap Solid
"Kedua, dalam rangka menjaga stabilitas pemerintahan, baik di eksekutif atau legislatif nanti. Itulah tujuan jangka panjang," ujar mantan Panglima TNI itu. (fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Rencana Istana setelah DPR Setujui Amnesti untuk Baiq Nuril
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam