Persaingan di Internal PDIP Cukup Sengit

Minggu, 26 Juni 2016 – 00:19 WIB
Pilkada. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - BABEL – Pilkada untuk memilih gubernur dan wakil gubernur Bangka Belitung (Babel) akan digelar 2017 mendatang.

Di internal PDIP, terjadi aksi saling klaim sebagai cagub yang akan diusung partai banteng moncong putih itu. 

BACA JUGA: Pertanyaan Adian ke Teman Ahok, Pedas Banget

Rudianto Tjen Wakil Bendahara DPP PDIP mengaku diperintahkan oleh Megawati untuk maju.  Sementara H Rustam Effendi SE tetap yakin dialah yang diusung.

Pergerakan Rudi sudah kencang. Dia memasang spanduk di seluruh pelosok desa yang ada di Babel.  Baik spanduk berukuran kecil, sedang, bahkan besar. 

BACA JUGA: Demi Ahok, BATMAN Ogah Berharap ke Parpol

Tak hanya itu, Rudi lebih intens melakukan safari politik dengan mengunjungi beberapa daerah selama Bulan Ramadhan.  Termasuk sowan dengan beberapa tokoh di pondok pesantren. 

Kekuatan lainnya yang dikerahkan Rudi yakni kekuatan sosial lewat Rudi Center yang sering membantu masyarakat kurang mampu, baik dalam bentuk penyaluran sembako dan operasi katarak.  

BACA JUGA: Prediksi Pengamat, Ahok Bakal Pilih Jalur Partai

Sedang Rustam mengaku dipanggil secara khusus oleh Ketua Umum Megawati Soekarno Putri, terkait pencalonannya dalam Pilgub Babel 2017 dan menanyakan bagaimana kesiapan di daerah untuk menyambut Pilkada serentak 2017 ini.

Bambang Ari Satria, Analis Kebijakan Publik Babel ketika dimintai komentar menyatakan, kompetisi politik di internal PDI Perjuangan memang berlangsung secara sengit dan kompetitif. Dua figur dalam internal PDIP ini memiliki kekuatan masing-masing.

Rudianto memiliki kekuatan sebagai pengurus DPP dan anggota DPR RI dan peraih suara terbesar dalam Pileg 2014 lalu. Sementara, Rustam Effendi memiliki popularitas yang tinggi karena saat ini  masih menjabat sebagai gubernur alias petahana dan Ketua DPD PDI Perjuangan Babel.

Lantas, siapa yang akan diusung PDI Perjuangan untuk menjadi Cagub Babel 2017-2022?  ''Nasib Rudi atau Rustam akan ditentukan oleh survei,'' kata Bambang.

Sebelumnya, PDIP sudah melakukan survei awal. Kabar beredar, popularitas Rudianto mampu mengungguli Rustam. Inilah yang menjadi kekhawatiran tim Rustam jika nantinya pada survey akhir trend ini bertahan, apalagi timnya Rudi semakin gencar untuk turun ke bawah melakukan pendekatan politik ke publik. (red/sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Agun: Obyektif, Kami Datangi Posko Teman Ahok


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler