Persebaya Siap Tangkal Revans Naga Mekes

Senin, 06 Oktober 2014 – 05:50 WIB

jpnn.com - SURABAYA - Persebaya akan memulai perjuangannya di babak delapan besar Indonesia Super League (ISL) 2014 malam nanti. Tim besutan Rahmad Darmawan ini bakal menjamu Mitra Kukar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. (Siaran langsung K-Vision, 19.00 WIB).

Dengan modal dua kali kemenangan di putaran pertama dan kedua musim ini, Greg Nwokolo dkk menatap pertandingan malam nanti dengan penuh percaya diri. Meski begitu, meremehkan skuad Naga Mekes -julukan Mitra Kukar- adalah hal yang paling dihindari oleh Persebaya. Apalagi, belum-belum Mitra Kukar sudah menunjukkan keseriusannya dengan tiba di Surabaya sejak Kamis malam lalu, atau H-4 sebelum pertandingan. Itu semata-mata untuk mempersiapkan diri lebih maksimal di laga away mereka kali ini.

BACA JUGA: Gaji September Pemain Persija Belum Dibayar

Selain itu, jajaran pemain bintang Mitra Kukar di timnas senior yakni Dian Agus Prasetyo, Zulkifli Syukur, Raphael Maitimo, Anindito Wahyu, dan Zulham Zamrun dipastikan fit dan bisa tampil. Ditambah dua penggawa asing mereka yakni Herman Dzumafo dan Erick Weeks, Mitra Kukar merupakan ancaman nyata bagi Persebaya untuk kehilangan poin di kandang.    

Apalagi, saat ini Persebaya juga masih sedikit dipusingkan dengan beberapa pemain yang belum 100 persen lepas dari cedera. Terutama bomber mereka Emmanuel "Pacho" Kenmogne yang mengalami cedera otot pangkal paha. Top Scorer sementara ISL dengan 22 gol itu masih diragukan bisa tampil. 

BACA JUGA: Usai Emas AG, Maria Londa Digenjot untuk ABG

Hal tersebut pun telah disadari oleh RD, panggilan akrab Rahmad Darmawan. Mantan pelatih Persipura Jayapura dan Arema Cronus tersebut mengaku bakal mewaspadai misi revans atau balas dendam tim besutan Stefan Hansson itu. Menurut dia, dua kekalahan Mitra Kukar dari timnya musim ini bisa menjadi pelecut Zulkifli Syukur dkk untuk tampil habis-habisan.

"Pasti ada sesuatu yang akan diubah dari permainan mereka setelah dua kekalahan dari kami. Untuk itu kami juga telah menyiapkan beberapa strategi berbeda di laga ini," jelas RD.

BACA JUGA: Jelang Piala Asia U-19, Evan Dimas Cs Tinggal Aklimatisasi

Mitra Kukar secara terbuka mengaku sudah melupakan dua kekalahan yang mereka derita di putaran pertama dan kedua lalu. Saat itu, Zulkifli Syukur dkk maengaku ketangguhan Persebaya dengan skor 2-1 di Gelora bung Tomo, Surabaya (1/2) dan kalah 2-4 di stadion Aji Imbut, Tenggarong (2/9), kandang mereka sendiri.

"Evaluasi total telah kami lakukan menyikapi kekalahan di dua pertemuan sebelumnya. Bukan hanya evaluasi tim, tapi evaluasi per individu pemain telah kami lakukan. Mudah-mudahan di laga besok (hari ini, Red) evaluasi tersebut membawa hasil yang baik buat kami," jelas Sukardi, asisten pelatih Mitra Kukar. (irr/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Taklukkan Roma, Juventus Kukuh di Puncak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler