jpnn.com, BANDUNG - Para pemain Persebaya Surabaya sudah tidak sabar menjalani laga kontra PS Tira Persikabo pada partai terakhir Grup A Piala Presiden 2019.
Mereka bertekad meneruskan tren positif dalam laga yang akan dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (12/3).
BACA JUGA: Persebaya vs PS Tira Persikabo: Wajib Lolos Otomatis!
"Tadi pagi latihan teman-teman sangat antusias. Beban sudah bisa lepas,” kata Kapten Persebaya Misbakus Solikin usai latihan di lapangan Pusat Pendidikan Polisi Militer (Pusdikpom) Cimahi, Minggu (10/3).
Misbakus menambahkan, dirinya dan teman-temannya memiliki semangat membara menjelang melawan PS Tira Persikabo.
BACA JUGA: Utak-atik Lini Belakang Persebaya Kontra PS Tira Persikabo
“Harapannya di laga terakhir lebih enjoy, senang, dan lebih bisa menampilkan permainan yang diinginkan pelatih," kata Misbakus.
BACA JUGA: Piala Presiden Hadirkan Kutukan Bagi Bomber Persib
Sementara itu, Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman juga mengumandangkan ambisi serupa.
Dia tetap bertekad membawa Persebaya menjadi juara grup meski empat bek harus absen melawan PS Tira Persikabo.
Empat bek itu ialah Rachmat Irianto, Hansamu Yama Pranata, Otavio Dutra, dan Ruben Karel Sanadi.
Selain tidak bisa memainkan empat bek itu, Persebaya juga kehilangan Osvaldo Haay yang bergabung dengan Timnas U-22 Indonesia.
"Kami mengejar target lolos otomatis tanpa perlu menanti hasil grup lain. Kondisi kami tidak ada masalah meski pemain tidak lengkap," terang Djanur. (persebaya/jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Cara Unik Para Pemain Persebaya agar Tetap Kompak
Redaktur & Reporter : Ragil