Persegres Pastikan El Loco Pekan Ini

Senin, 12 November 2012 – 04:48 WIB
GRESIK - Hampir sebulan sudah nama Christian "El Loco" Gonzales dikaitkan dengan Persegres Gresik. Namun, hingga saat ini belum juga ada kepastian apakah penyerang naturalisasi itu bakal bergabung di Persegres atau tidak. Kedua belah pihak disebut-sebut bakal memastikannya pekan ini juga.
 
Sebenarnya, kedua belah pihak sudah kembali menjalin komunikasi Jumat lalu (9/11). Tapi, belum ada tanda-tanda kesepakatan nilai kontrak sekalipun Gonzales melalui istri sekaligus manajernya Eva Nurida Siregar menyebut sudah menurunkan angka nominal untuk Persegres.

Kepada Jawa Pos, Eva mengaku kini pihaknya hanya bisa menantikan keputusan dari manajemen Persegres terkait kepastian kontrak tersebut. "Kami tunggu dalam seminggu ini. Kalau tidak ada kemajuan, ya kemungkinan kami memilih untuk pindah ke tawaran dari klub lainnya," ungkap Eva.

Menurut Eva, selain sudah menurunkan nilai kontrak, dia juga tidak menuntut fasilitas banyak dari Laskar Joko Samudro, julukan Persegres. Dari fasilitas yang ditawarkan berupa apartemen dan mobil, dia hanya memilih mobil saja karena sudah memiliki rumah di Surabaya.

Secara gamblang, wanita kelahiran Pekanbaru ini mengakui bahwa suaminya tertarik untuk bergabung dengan Gustavo Chena dkk. Makanya, dia bersedia sedikit mengurangi nominal kontrak Rp 100 hingga 200 juta. "Yang penting ini segera diberi kepastian," imbuh dia.

Manajemen Persegres sendiri sejatinya tidak tinggal diam. Walaupun belum melangkah ke yang lebih serius, manajemen melalui media officer Adi Sarminto menyebut pihaknya akan segera mengambil langkah konkret. Belum adanya keputusan lebih disebabkan karena masih ada item yang belum disepakati kedua belah pihak.

Persegres, lanjut Adi, juga tidak mau menggantung status perburuan El Loco ini. Dalam pekan ini juga pihaknya akan mengambil keputusan.

"Mungkin paling cepat besok siang (siang ini, Red) sudah ada titik temunya. Kalau sesuai, ya pasti kami ambil. Kalau tidak ya kami cari yang lain," beber Adi.

Terpisah, kuasa Direktur Utama (Dirut) PT Persegres Jaka Samudra Gresik Soesanto Tjahjo Kristiono memberi batas waktu untuk perburuan pemain hingga akhir bulan ini. Itu sudah termasuk mendatangkan tiga pemain tambahan. "Paling tidak sebelum turun di Inter Island Cup awal Desember tim sudah terbentuk," jelas dia. (ren)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Adu Tajam Torres dan Suarez

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler