Perseru 2-0 Semen Padang: Tiba-tiba..Wasit Tunjuk Penalti

Sabtu, 11 Juni 2016 – 21:34 WIB
Ilustrasi: AFP

jpnn.com - JAKARTA- Semen Padang gagal mencuri poin di kandang Perseru Serui pada Sabtu (11/6) malam. Dalam laga di Stadion Marora Serui tersebut, Kabau Sirah dihajar tuan rumah dengan skor 0-2.

Gol tuan rumah dicetak oleh Arthur Bonai melalui penalti pada menit ke-72. Sementara gol kedua, dicetak oleh Boas Atururi menit ke-90.

BACA JUGA: Ibra Beli Rumah dengan Taman Superbesar di Manchester

Soal permainan, pelatih Semen Padang Nilmaizar ‎enggan banyak berkomentar. Menurut dia, menarik dan ketatnya permainan di babak pertama, tak terjadi pada babak kedua.

"Babak pertama permainan sudah bagus, tapi di babak kedua kurang, mengecewakan hasilnya," ungkap Nil singkat.

BACA JUGA: Perseru Kompak, Semen Padang Bakal Bermain Defensif

Saat dikonfirmasi kepada salah seorang pemain Semen Padang, terungkap bahwa Kabau Sirah benar-benar dikerjai oleh wasit Hadiyana. Pada babak pertama, Perseru memang tak bisa apa-apa, dan buntu melawan taktik permainan Nilmaizar. 

Tapi pada babak kedua, setelah pertandingan separo jalan, barulah keanehan tiba-tiba terjadi saat pemain Perseru menjatuhkan diri di depan kotak penalti Semen Padang. Hadiyana kemudian menunjuk titik putih pertanda penalti.

BACA JUGA: Tanpa Tiga Pilar, Persib Berani Target Tiga Poin

"Saya di depannya bang, saya lihat sendiri, teman-teman juga lihat semua, tiba-tiba wasit lari datang, dan tunjuk penalti. Ini tidak benar, dia wasit yang buruk," ujar pemain yang meminta namanya tak ditulis.

Tapi, kalau gol kedua dia mengakui prosesnya memang bagus dan murni gol. Kekecewaannya hanya saat dua kali Semen Padang mendapatkan kesempatan dan lolos sendiri di depan, ternyata dianggap offside.

"Kalau yang gol kedua memang gol, cuma kami sayangkan kok yang tidak offside dibilang offside," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tanggapi Penalti Kontroversial, Pelatih Bolivia: Itu Memalukan!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler