Persiapan Pilgub Kaltara Sudah 90 Persen, Sayangnya...

Jumat, 27 November 2015 – 04:36 WIB
Ilustrasi Foto: JPNN

jpnn.com - TARAKAN – Persiapan pemilihan Gubernur Kaltara kini sudah memasuki tahap akhir. Hingga kini persiapan pesta demokrasi di provinsi ke-34 Indonesia itu sudah mencapai 90 persen.

Meski begitu, hingga kini ada beberapa masalah yang masih mengadang. Salah satunya ialah surat suara. Pasalnya, harus ada langkah lanjutan untuk logistik Pilgub kali ini.

BACA JUGA: Megawati Sampaikan Orasi Politiknya Didepan Ribuan Pendukung SAH dan Rialis Besok

“Setelah kami evaluasi persiapan Pilgub tahun ini, sudah 90 persen. Tinggal surat suara saja yang saat ini masih dalam proses penyortiran. Insya Allah persiapan logistik Pilgub kali ini kami harapkan berjalan lancar,” ucap Sekretaris Kota Tarakan Khairul kepada Radar Tarakan (25/11).

Dia menambahkan, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan berbagai pihak terkait operasional. Di antaranya ialah perpindahan penduduk yang harus dibicarakan dengan lurah dan camat.

BACA JUGA: Percaya Diri, KPU Belum Butuh Bantuan Transportasi Kepolisian

“Mutasi domisili dari satu tempat ke tempat lain cukup cepat terjadi di Tarakan, sehingga potensi kecurangan dalam pilgub bisa saja terjadi. Bisa saja orang tersebut sudah memilih di TPS lain, dikarenakan berpindah kembali lagi orang tersebut memilih. Hal ini perlu menjadi perhatian panwaslu dan masyarakat,” ujar Khairul. (jnr/ash/jos/jpnn)

BACA JUGA: Seluruh Paslon Kada Terancam Dicoret Kalau Tak Serahkan Data Ini

BACA ARTIKEL LAINNYA... RUU Tax Amnesty di DPR Masih Tarik Ulur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler