Persiapan Singkat Jelang Away Berat

Optimis Lantaran Pemain Naturalisasi Perkuat Timnas Senior

Senin, 31 Oktober 2011 – 06:00 WIB

JAKARTA - Timnas senior hanya memiliki waktu singkat untuk menghadapi laga hidup mati melawan Qatar dalam lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia Grup ETimnas baru akan mulai menjalani pemusatan  latihan tim di Stadion Manahan Solo besok (1/11)

BACA JUGA: Rahmad Sudah Pilih 20 Nama



Pada 8 atau 9 November mendatang Bambang Pamungkas dkk harus sudah terbang ke Qatar
Sebab, pertandingan akan dilangsungkan pada 11 November.     
    
Pertandingan di Qatar akan menjadi partai hidup mati bagi timnas Indonesia

BACA JUGA: Berat Lepas Dua Pemain ke Timnas

Jika sampai kalah lagi dipastikan skuad Merah Putih tereliminasi dari persaingan memperebutkan tiket ke babak selanjutnya

    
Saat ini Indonesia berada di posisi dasar klasemen Grup E di bawah Iran, Qatar, dan Bahrain

BACA JUGA: Kerubuti Wasit, Chelsea Didenda

Tim besutan Wim Rijsbergen itu menelan kekalahan dalam tiga pertandingan beruntunYaitu ditekuk 0-3 oleh Iran (away), kemudian kalah 0-2 dari Bahrain (home), dan dipermalukan Qatar 3-2 (home)
   
Setelah melawat ke Qatar, empat hari berselang timnas senior akan langsung menghadapi laga berat lainnyaYaitu menjamu Iran pada 15 November di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)"Tapi peluang tetap adaKarena itu kita akan mati-matian mencuri kemenangan di Qatar," cetus Bernhard Limbong, penaggungjawab timnas kemarin
     
Limbong optimistis timnas bisa meraih hasil positif karena timnas senior bakal mendapat suntikan kekuatanYaitu bergabungnya tiga pemain yang baru saja dinaturalisasiYaitu Greg Nwokolo, Victor Igbonevo, dan John Van Beukering

"Saya siap memberikan yang terbaik untuk timnas IndonesiaSaya sangat senang dipanggil ke timnas," ujar Greg Nwokolo.  

"Saya sudah tujuh tahun di siniKarena itu sangat senang menjadi warga Indonesia dan bisa memperkuat timnas IndonesiaSaya siap membantu timnas meraih hasil positif," timpal Victor Igbonevo(ali/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bantah Minati Inzaghi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler