Persib Tak Ajak Van Dijk ke Balikpapan

Jumat, 20 Mei 2016 – 10:23 WIB
Dejan Antonic. Foto: persib.co.id

jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung dipastikan belum bisa diperkuat oleh striker naturalisasi Sergio van Dijk dalam laga melawan Persiba Balikpapan, Sabtu (21/5) nanti. 

Kepastian itu diambil karena Van Dijk dianggap masih perlu meningkatkan kondisinya terlebih dahulu. Pelatih Persib Dejan ‎Antonic menuturkan, bahwa striker anyarnya sengaja tak dibawa karena dia merasa cukup dengan pemain yang telah dipilihnya untuk berangkat.

BACA JUGA: Inilah Kali Pertama Sejak 1948

"Van Dijk masih baru bergabung. Karena itu saya bawa 21 pemain, semuanya siap untuk main," katanya singkat, Kamis (19/5) malam.

Memang, Dejan sengaja meninggalkan Van Dijk bersama enam pemain lainnya. ‎Ada Zulham Zamrun, Rudiyana, Jujun Saefuloh, Febri Hariyadi, M Ridwan, dan Rahmad Hidayat.

BACA JUGA: Gabung Sriwijaya FC, Pemain Asal Brasil Berat Berpisah dengan Buah Hati

"Meski ditinggal, pemain-pemain tersebut mendapatkan pekerjaan rumah, untuk berlatih khusus sehingga kondisinya tak menurun meskipun tak ikut bertanding," tandas Dejan. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Fakta dan Data Semifinal Piala Thomas 2016

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tanpa Dua Bomber Andalan, Singo Edan Yakin Libas Naga Mekes


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler