Persija Kurang Maksimal di Lini Tengah, Sang Pelatih Bilang Begini

Kamis, 01 April 2021 – 21:17 WIB
Ilustrasi Jakmania, suporter fanatik Persija Jakarta. Foto: dok/JPNN

jpnn.com, SOLO - Pelatih Persija Jakarta Sudirman mengakui permainan anak asuhnya belum sepenuhnya sempurna selama menjalani  laga fase grup Piala Menpora 2021

Dari beberapa pertandingan terakhir, Sudirman menilai hanya lini tengah yang paling lemah. Dia melihat timnya memang banyak kalah dalam penguasaan bola di lini tengah.

BACA JUGA: Terjebak 48 Jam Dalam Tambang, Tiga Penambang Emas Liar Ditemukan Meninggal

Salah satu yang jadi sorotan dirinya ialah saat menundukkan Bhayangkara FC 2-1 dalam pertandingan penentuan Grup B.

Meskipun bisa menang, permainan timnya masih kalah terutama di lini tengah oleh Bhayangkara FC.

BACA JUGA: Kapolda Lampung: Kami Akan Kejar Sampai ke Lubang Kecil Sekalipun

"Saya akui lini tengah kita kalah dari segi permainan, tapi tidak kalah dalam segi fighting spirit, itu yang saya apresiasikan kepada pemain-pemain saya," katanya.

Namun, untuk kebutuhan jangka panjang di lini vital tersebut, Sudirman menilai bakal ada solusi. Sebab, pemain asing yang selama ini jadi andalan di lini tengah, Rohit Chand, bakal bisa bergabung dengan tim.

BACA JUGA: Persija Taklukkan Tim Favorit Juara Piala Menpora 2021

BACA JUGA: Istri Diperkosa, Yos Ariansah Menyimpan Dendam, Sang Tetangga Langsung Diberi Dua Liang

"Kami masih punya Rohid Chand yang mungkin dalam waktu dekat bisa cepat bergabung sama tim, jadi ke depan pekerjaan rumah saya ya memperkuat lini tengah ini," tandasnya. (dkk/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler