Persija Vs Persebaya, Misi Alessio Agar Timnya Tak Kebobolan

Selasa, 26 Oktober 2021 – 18:41 WIB
Pelatih Persija asal Italia Angelo Alessio. Foto: Persija.id

jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya akan bersua pada pekan kesembilan Liga 1 2021/2022, Selasa (26/10) malam nanti di Stadion Manahan, Solo.

Tim Macan Kemayoran tak mau kesalahan saat lawan Madura United, terulang ketika berjibaku lawan Bajul Ijo.

BACA JUGA: Persija vs Persebaya: Macan Kemayoran dapat Suntikan Tenaga Rohit Chand

Kesalahan yang dimaksud oleh Angelo Alessio ialah kebobolan dua gol saat tim sudah bisa unggul jauh 3-0.

Dia meminta, pemain-pemainnya menjaga fokus dan konsentrasi selama 90 menit sehingga tidak kecolongan lagi.  

BACA JUGA: Briptu Khairul Tamimi Tewas Ditembak Rekannya, AKBP Herman Beri Pernyataan Begini

"Kami kehilangan konsentrasi dan kemasukan dua gol. Ini tidak boleh terjadi pada pertandingan lawan Persebaya, semoga kami kembali mencetak banyak gol dan tidak kebobolan," ujar pelatih asal Italia tersebut.

Menurut Angelo Alessio, kualitas Persija berada di atas Madura United.

BACA JUGA: Bangun Subuh, Seorang Ibu Terkejut Lihat Anaknya Berbuat Nekat di Kamar

Dari sisi materi serta permainan, lanjutnya, bakal berbeda dibandingkan lawan Madura United. Untuk itu, dia meminta pemainnya lebih bekerja keras dalam bigmatch malam nanti.

"Saya percaya pemain akan memberikan yagn terbaik dan meraih hasil maksimal," tuturnya.

BACA JUGA: Lagi Asyik Berjoget Ria di Orgen Tunggal, Ardiansyah Dijemput Polisi, Duh Malunya

Laga Persija vs Persebaya sendiri akan ditayangkan langsung di Indosiar dan mulai kickoff pada pukul 20.45 WIB. (dkk/jpnn)


Redaktur : Budi
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler