Persipura 1 vs 1 Semen Padang: Benteng Kokoh Tim Tamu Bikin Tuan Rumah Frustasi

Jumat, 28 Juni 2019 – 16:24 WIB
Duel Persipura vs Semen Padang FC di Stadion Mandala, Jayapura, Jumat (28/6) sore. Laga itu berakhir imbang 1-1. Foto IG persipurapapua1963

jpnn.com, JAYAPURA - Persipura Jayapura gagal memenuhi ambisi meraup poin penuh setelah ditahan imbang 1-1 Semen Padang dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Mandala, Jayapura, Jumat (28/6) sore.

Meski dominan, finishing yang tak maksimal menjadikan tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut harus rela kecolongan dua poin.

BACA JUGA: Jadwal Pekan Keenam Liga 1 2019, Dibuka di Jayapura Ditutup di Madura

Persipura dalam laga ini langsung menekan pertahanan Semen Padang setelah kick off dilakukan. Mereka mengejar gol cepat, untuk bisa memuluskan target meraup tiga poin di kandang.

Beberapa peluang sempat dihasilkan oleh Persipura melalui Titus Bonai dan Samassa. Sayang, tak ada gol yang tercipta sampai 40 menit awal laga. Performa apik kiper Semen Padang, Teja Paku Alam, membuat lini depan Persipura frustasi.

BACA JUGA: Ditunjuk Jadi Pelatih Barito Putera, Yunan Helmi Minta Izin Indra Sjafri

BACA JUGA: Persebaya Layangkan Surat Protes ke PSSI Soal Kepemimpinan Wasit

Saat mereka lengah karena keasyikan menyerang, sebuah gol dari tim tamu harus bersarang pada menit ke-41. Berawal dari sepak pojok, bola mampu disundul oleh Agung Prasetyo yang lantas menjebol gawang Mario Londok.

BACA JUGA: Jan Saragih Ungkap Penyebab Perseru BLFC Tumbang dari PSIS

Tertinggal 0-1 membuat serangan Persipura semakin sporadis. Namun, kesiapsiagaan lini belakang Semen Padang membuat skor 0-1 tetap bertahan sampai turun minum.

Pada babak kedua, perubahan dilakukan masuknya Boaz Solossa dan Rivaldo Ferre menjadikan alur permainan tim Mutiara Hitam berubah. Persipura mampu lebih sabar, tapi semakin kreatif membuka peluang.

Hasilnya, pada menit ke-53, Andre Ribeiro, bek asing Persipura menjebol gawang Teja Paku Alam. Berawal dari sepakan bebas yang menjadikan kemelut di depan gawang, bola berhasil disambar Ribeiro dan mengubah kedudukan menjadi sama 1-1.

BACA JUGA: Sidang Sengketa Pilpres 2019 Usai, ISNU: Indonesia Harus Kembali Bersatu

Persipura yang tak mau kehilangan poin tiga di kandang terus menekan lawan. Sayang, upaya itu tak membuahkan hasil. Kedisiplinan dan kelugasan bek Kabau Sirah menghalau serangan, menjadikan skor tak berubah sampai peluit panjang.

Kedua tim harus rela berbagi poin sama satu untuk pertandingan pembuka pekan keenam Liga 1 2019 ini. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perseru BLFC 0 vs 1 PSIS: Tuan Rumah Terpeleset ke Peringkat 9 Klasemen


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler