Persipura Lagi On Fire, RD Minta Skuatnya Berusaha Maksimal

Jumat, 13 April 2018 – 23:36 WIB
Rahmad Darmawan. Foto: Budiman/sumeks.co.id/jpg

jpnn.com, PALEMBANG - Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan, telah menyiapkan strategi untuk meladeni permainan Persipura Jayapura di Stadion Jakabaring, Palembang, Sabtu (14/4) besok.

Sebab, permainan cepat dan simultan Boaz Salossa dan kawan kawan tak bisa diremehkan begitu saja.

BACA JUGA: 5 Pemain Persija Disanksi PSSI Jelang Laga Kontra Borneo

Untuk mengimbangi Persipura, Sriwijaya FC mesti merangkum kekuatan penuh dalam formula konsistensi dalam menjaga kedalaman permainan.

Tak jauh berbeda dari sebelumnya, organisasi permainan dan ball position tentu harus dikuasai.

BACA JUGA: Hasil Liga 1 2018: 4 Rekor Persebaya Usai Hajar PS Tira

“Keseimbangan bisa dijaga asal pemain fokus di pertandingan. Selalu berusaha untuk memenangkan duel dan bersemangat untuk menangkan pertandingan,” ucap RD sapaan karib Rahmad Darmawan seperti dilansir sumeks.co.id (Jawa Pos Group) hari ini.

Apalagi semangat pemain Persipura saat ini lanjut RD sedang tinggi. Mereka di atas angin dan semakin padu. Masuknya Hilton Moreira juga menambah kekuatan lini serang Persipura yang bisa jadi ancaman bagi Hamka Hamzah di lini belakang Sriwijaya FC.

BACA JUGA: Da Silva Ukir Rekor, Persebaya Puncaki Klasemen Liga 1 2018

“Tidak mudah, namun hal ini tentu tidak sulit dilakukan. Selama para pemain terus berusaha maksimal,” ujar Rahmad.

Hal yang sama juga ternyata dilakukan Persipura Jayapura. Usai melawat ke Borneo, pelatih Peter Butler sengaja memilih Surabaya sebagai lokasi transit untuk merekondisi fisik pemain.

Sehingga tidak terlalu mengalami keletihan dengan sekali penerbangan langsung ke Palembang.

Dengan kecepatan yang dimiliki oleh Persipura, Peter berpotensi menerapkan strategi serangan balik di kandang lawan.

Duet Hilton Moreira dan Boaz Salossa tentu tak lepas dari strategi ini. Keduanya makin padu dan berpotensi untuk menghancurkan harapan Sriwijaya FC untuk merangsek naik dari posisi klasemen saat ini. (aja/nan/ce1)

Head to Head
12/11/17 Persipura v Sriwijaya FC: 2-2
30/07/17 Sriwijaya FC v Persipura: 2-2
30/10/16 Persipura v Sriwijaya FC: 1-0
03/07/16 Sriwijaya FC v Persipura: 1-0
27/05/13 Persipura v Sriwijaya FC: 3-0
20/04/13 Sriwijaya FC v Persipura: 0-2

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persija vs Borneo FC: Misi Samakan Poin dengan Sang Tamu


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler