Persipura Menang Setengah Lusin Lebih

Jumat, 14 Januari 2011 – 08:10 WIB
JAYAPURA - Penampilan Persipura dalam beberapa kali pertandingan ujicoba terus menuai hasil positifSeperti dilansir Cenderawasih Pos (Grup JPNN), Jumat (14/1), Persipura menumbangkan Persipura U-21 pada Kamis (13/1) dengan 7-0

BACA JUGA: Siapkan Ribuan Markot-Prangko SEA Games

Sebelumnya Persipura mengalahkan PS Elang Brimob 3-0, lalu menghancurkan Remaja Bhayangkara Club (RBC), 14-0


Tujuh gol ini dicetak lewat kaki Ian Kabes (15",33"), Bio (19") Boaz Solossa (43", 67") dan Tinus Pae (45", 46")

BACA JUGA: Fisik Bima Sakti Terbaik

Jacksen memang cukup puas dari kemenangan tersebut, apalagi proses gol tercipta lewat kerjasama yang baik begitu pula pemain pencetak gol tak semuanya dari pemain depan


Namun disini Jacksen tetap memberi catatan kepada Boaz Solossa dkk dimana setelah unggul 7-0, di 20 menit terakhit tim mulai kehilangan focus, konsentrasi dan banyak peluang yang tercipta tapi tidak bisa dimaksimalkan

BACA JUGA: Evaluasi Total di Semua Lini



"Banyak kelasahan passing jadi ini harus dimengerti pemain," katanya usai petandinganIa mengingatkan tujuan tim adalah bermain secara konstan dan terus focus disetiap pertandinganJacksen bersyukur meskipun memainkan dua pertandingan ujicoba dalam waktu yang cukup singkat, timnya mampu menciptakan 21 golKarenanya ia menilai peran mental dan focus ditiap petandingan menjadi penting

"Jika tidak fokus maka akan mudah cedera," katanya"Yang perlu disadari pemain soal ujicoba dan pertandingan resmi adalah tekanan yang jelas akan lebih hebat sehingga butuh konsentrasi dan agresifitas yang lebih karena nanti akan jadi penetu pada home pertama," beber Jacksen

Catatan yang diberikan adalah minimnya shooting jarak jauh atau tendangan spekulasi padahal menurutnya tendangan jarak jauh jika memang terarah ke gawang selain bisa membuka peluang gol tapi paling tidak mampu membuat kiper gentar"Variasi shooting perlu untuk proses penyerangan," tambahnya

Yang diingatkan Jacksen adalah melupakan hasil ujicoba dan hasil yang diperoleh tidak dijadikan patokan bahwa lawan yang main di mandala kami dikalahkan dengan skor yang telak

Dari ujicoba ini sedikit membawa kerugian dimana gelandang Immanuel Wanggai harus ditarik keluar setelah berbenturan dengan pemain lawanMenurut Jacksen, Manu panggilan Immanuel Wanggai akan diberikan istirahat beberapa dua hari"Menurut Manu sebelumnya berbenturan ketika latihan jadi kami istirahatkan dia dulu dan hari Minggu baru kembali bergabung," katanya

Hari ini Persipura akan fokus pada futsal untuk mengasah ball position,   mobilitas tanpa bola dan hari Sabtu konsen pada penempatan bola mati lalu fun game juga mental pertandingan.(ade)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fisik Skuad Pra Kualifikasi Olimpiade 2012 Payah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler